ilustrasi |
Jakarta - Bakso merupakan salah satu makanan kesukaan banyak orang yang dapat dijumpai di berbagai tempat, mulai dari warung kaki lima hingga restoran. Kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Untuk membuat kuah bakso, gunakan bahan-bahan seperti tulang iga sapi, daun bawang, tomat, bawang putih, bawang merah, merica, kemiri, dan kaldu sapi.
Proses pembuatan kuah bakso ini cukup sederhana dan menawarkan cita rasa yang lezat berkat kaldu dari tulang iga sapi. Kuah ini dapat disajikan bersama bakso, tahu, siomay, dan mi kuning jika diinginkan. Berikut adalah resep kuah bakso yang diambil dari buku "Variasi Bakso Sehat" (2007) oleh Tim Dapur Demedia yang diterbitkan oleh PT Demedia Pustaka.
Resep Kuah Bakso
Bahan-bahan:
- 500 gram tulang iga sapi
- 1 batang daun bawang
- 1 buah tomat, dibelah menjadi delapan bagian
- 2 liter air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu:
- 4 siung bawang putih, digoreng sebentar
- 6 siung bawang merah, digoreng sebentar
- 1 sendok teh biji merica
- 3 butir kemiri
- 1 sendok makan garam
- 1/4 sendok teh kaldu sapi bubuk
Cara membuat kuah bakso:
1. Rebus tulang iga sapi hingga dagingnya empuk. Setelah itu, angkat tulang dan pisahkan dagingnya, potong kecil-kecil, kemudian masukkan kembali ke dalam air kaldu.
2. Haluskan semua bahan bumbu dan tumis hingga harum dan matang. Setelah itu, masukkan bumbu ke dalam air kaldu dan aduk hingga merata. Masak kembali hingga kaldu mendidih. Tambahkan daun bawang dan tomat, lalu masak hingga layu. Kuah kaldu siap digunakan untuk bakso. (des)