Ong Kim Swee kini jadi pelatih Persis Solo. |
Fajarsumbar.com - Kisah pelatih baru Persis Solo, Ong Kim Swee, menarik untuk dibahas. Ia menyatakan bahwa suporter Indonesia lebih fanatik dibandingkan dengan suporter Malaysia.
Bagi Ong Kim Swee, dukungan dari suporter sangat penting bagi sebuah tim. Dukungan tersebut dapat memberikan semangat ekstra bagi pemain dan meningkatkan energi tim selama pertandingan.
Mantan pelatih Timnas Malaysia itu menjelaskan bahwa terkadang dukungan suporter bisa menjadi kunci kemenangan. Tim tuan rumah akan merasa lebih percaya diri, sementara tim tamu bisa merasa tertekan, yang pada akhirnya mempengaruhi permainan mereka.
“Bagi saya, ini adalah kelebihan bagi tim mana pun,” ujar Ong Kim Swee, dikutip dari laman PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) pada Rabu (27/11/2024).
"Saya percaya bahwa dalam sepak bola, bukan hanya 11 pemain yang menentukan kesuksesan, tetapi juga para suporter yang memainkan peran yang sangat penting," lanjut Ong Kim Swee.
Kini, banyak yang menantikan bagaimana Ong Kim Swee akan membawa Persis Solo bangkit. Dalam laga selanjutnya, Persis Solo akan menghadapi Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 di Stadion Manahan, Solo, pada 3 Desember 2024.
Saat ini, Persis Solo masih berada di peringkat ke-16 klasemen sementara Liga 1 2024-2025, dengan hanya mengumpulkan 7 poin dari 11 pertandingan.(BY)