Tabrak Truk Semen, Mini Bus Avanza Rusak Parah, Sopir Tak Sadarkan Diri Empat Penumpang Luka Ringan -->

Iklan Atas

Tabrak Truk Semen, Mini Bus Avanza Rusak Parah, Sopir Tak Sadarkan Diri Empat Penumpang Luka Ringan

Selasa, 01 Juni 2021
Beginilah kondisi minibus Avan yang rusak parah setelah menabrak bagian belakang truk, Senin (31/5/2021) sekira pukul 22.00 WIB. 


Painan Fajarsumbar.com - Sebuah mini bus Avanza dengan nomor polisi BA 1784 GM rusak parah setelah menabrak truk pengangkut semen, di salah satu rumah makan Kampung Alai, Nagari Ampiang Parak, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat (Sumbar), Senin (31/5/2021) sekira pukul 22.00 WIB.


Atas peristiwa tersebut sopir mini bus Avanza tak sadarkan diri, sementara empat penumpang yang salah satunya mahasiswi Bung Hatta, selamat hanya menderita luka-luka ringan.


Truk semen yang tak bermuatan tersebut saat mundur setelah istirahat di rumah makan tersebut, tiba-tiba datang sebuah mobil Avanza dengan kecepatan tinggi lalu menabrak bagian belakang truk. Akibatnya selain menyebabkan sopir Avanza tak sadarkan diri dan empat penumpang luka-luka ringan,  mini bus rusak parah.


Asiyah (22) mahasiswi semester 7 Universitas Bung Hatta asal Jambi itu kepada fajarsumbar.com menuturkan, saat kejadian ia lagi tidur kemudian mobil yang ditumpanginya bergoyang hebat.


Mahasiswi yang berencana ke Air Haji tersebut kaget alang kepalang. "Saya terbangun karena merasa mobil bergetar hebat dan Alhamdulillah saya selamat cuma luka ringan di pelipis kiri karena pecahan kaca mobil," ungkap mahasiswi asal Jambi tersebut.


Informasi lain diterima fajarsumbar.com di tempat kejadian peristiwa (TKP), warga sekitar mendengar suara dentuman keras. Warga berhamburan ke arah sumber bunyi tersebut.


"Saya langsung menoleh ke arah jalan ternyata truk pengangkut semen yang lagi mundur dan mau melanjutkan perjalanan menuju ke arah Padang, secara mendadak datang Mobil Avanza dalam kecepatan tinggi lalu menabrak bagian belakang truk," ujar salah seorang warga sekitar.


Atas peristiwa tersebut, warga berhamburan memberikan pertolongan kepada korban. Pertama mengevakuasi sang sopir yang terjepit tak sadarkan diri, kemudian mengeluarkan penumpang masih untung hanya luka ringan. Sang sopir mobil Avanza dilarikan ke Puskesmas Sutera untuk diberikan pertolongan medis. 


Hendra (32), sopir truk kepada fajarsumbar.com mengatakan, dia barusan habis makan rencananya akan kembali ke Padang dan sewaktu dia memundurkan mobil tiba tiba bagian belakang truk ditabrak mobil Avanza dengan kecepatan tinggi, padahal sudah  lampu sein dan lampu mundur hidup.


Atas kejadian tersebut, anggota Polsek Kecamatan Sutera melakukan olah TKP dan meminta keterangan dari sopir truk dan para saksi yang mengetahui musibah tersebut. (wandi)