Wisata Hoot Water Boom di Pauh Duo Solsel ramai Dikunjungi Wisatawan -->

Iklan Atas

Wisata Hoot Water Boom di Pauh Duo Solsel ramai Dikunjungi Wisatawan

Rabu, 04 Mei 2022

Lokasi wisata Hoot Water Boom di Pauh Duo ramai dikunjungi wisatawan, tampak petugas keamanan dari BPBD siap memberikan pelayanan kepada pengunjung. Dok


Solsel, fajarsumbar.com---Sejumlah objek wisata yang ada di Solok Selatan diserbu wisatawan yang datang dari berbagai daerah dipenjuru Nusantara ini. 


Setidaknya ada sejumlah lokasi wisata yang terkenal di Solok Selatan seperti GOA Batu Kapal di Nagari Sungai Kunyik, Kecamatan Sangir Balai Janggo, Hoot Water Boom di Nagari Alam Pauh Duo, Kecamatan Pauh Duo, Cimentoran di Nagari Lubuk Gadang, Kecamatan Sangir, Air Terjun Tanksi Ampek, Nagari Lubuk Gadang Selatan, Kecamatan Sangir, Pemandiam Alam Tubing, Jorong Ampalu, Nagari Alam Pauh Duo, Kecamatan Pauh Duo, Watek Ducati, Kecamatan Pauh Duo, Irigasi Cekdam Bangko Gadang Sapan Maluluang Nagari Pauh Duo Nan Batigo, Kecamatan Pauh Duo, Irigasi Cekdam Bangko Ketek, Nagari Alam Pauh Duo Nan Batigo, Menara Pandang dikawasan Seribu Rumah Gadang, Nagari Koto Baru, Kecamatan Sungai Pagu, Irigasi Balun, Nagari Pakan Rabaa Tengah, Kolom Renang Pemandian Air Hangat Saparandaman, Nagari Pakan Rabaa Tengah, Air Teriun Ulu Suliti di Nagari Ulu Suliti, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh dan kolam renang Satria Jaya, Jorong Balai Akat, Nagari Pakan Rabaa Persiapan, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh. 


Kesemua objek wisata kebanggaan rang Solok Selatan ini penuh sesak dikunjungi wisatan, baik wisatawan lokal, maupun wisatawan mancanegara. 


Setidaknya ada 15.lokasi wisata yang telah menjamur di Solok Selatan ini, ada yang pribadi dan ada yang dikelolanoleh Pokdarwis, dan pemda setempat. 


Lebaran tahun ini merupakan tahun yang penuh bahagia, bagi pengunjung, terutama pengelola wisata, kakrena mereka ketiban. rezeki dikunjungi banyak orang, pasalnya pemerintah sudah memberikan kelonggoran kepada masyarakat untuk mudik lebaran atau pulang kampung. 


Selama dua tahun lebih dunia pariwisata mati suri karena pandemi covid-19 dan sangat berdampaknpada ekonomi masyarakat, sekarang Alhamdulillah semua sudah bisa berwisata di lima belas lokasi wisata Solok Selatan ini. 


Demikian Kepala Dinas Pariwisata Solok Selatan Mardiana, kepada Fajarsumbar.com dilokasi wisata Hoot Water Boom Pauh Duo, Rabu (3/5/2022).


Mardiana mengatakan, Sebelum masuk lebaran ID 1443 H ini, kami dari pemerintaj daerah belerja sama dengan instansi yerkait, telah merancang dan memperbaiki segala sesuatu yerkait dengan kedatangan yamu dari berbagai daerah untuk berhari raya dilokasi lokasi wisata tersebar di Solok Selatan. 


Mulai darinpersiaoan sarana prasarana, perbaikan jalan, kebersihan dilokasi, semua sudah kaminpetsiaoan, dengan arti kata penguniung nantinya senang berkunjung di Solok Selatan ini. 


"Untuk menggaet para pelancong, kita perlu memikirkan sarana prasarana, sehingga mereja betah berwisata, " ucap mantan sekewan ini. 


Hampir semua panitia yang berasal dari Dinas Pariwisata, Perhubungan, Pol PP, BPBD, Perkimdan sebaginya, setiap hari berjibaku melayani tamu di semua objek wisata. termasuk menyiapkan petugas keamanan dilokasi wisata seperti dari BPBD lengkap dengan peralatannya. 


Dari hasil informasi penggiat pariwisata di beberapa objel wisata seperti Seribu Rumah Gadang sebanyak 500 pengunjung, Hott Water Boom sebanyak 2,361 pengunjung, Goa Batu Kapal sebanyak 300 pengunjung, ini merupakan data sementara dari tiga objek wisata di tanggal (3/5/2022), dengan total jumlah penguniung sebanyak 3,161 pengunjung, yang lain datanya belum masuk. 


Mudah mudahan kedepannya kita bisa berkalaborasi dengan Kementrian Pariwisata, guna mendapatkan bantuan pusat untuk pengembangan pariwisata di Solok Selatan ini. 


Sementara itu, Camat Sangir Balai Janggo Muslim yang juga merupakan penggiat ibjel wisata GOA Batu Kapal mengatakan, lokasi GOA Batu Kapal sudah sangat latak dikunjungi, hanya saia ada beberapa kendala dipintu masuk, jalannya jika hujan tidak bisa dilewati, jalannya bertanah, berharap kepada Dinas Pariwisata untuk melaporkan ini ke Bupati, agar bisa tahun depan diperbaiki. 


lebih jauh Muslim, jika ternyata yang mendominasi kunjungan wisata dari Kabupaten  Dharmasraya, Muaro Bungo,  Tebo dan Pekan Baru  maka suatu alasan untuk mempercepat pembangunan akses jalan Sungai Kunyik- Sungai Rumbai, " harapnya. Abg