Daftar Top Skor Liga Champions 2022-2023 di Matchday Pertama: Erling Haaland dan Kylian Mbappe Berebut Status Tertajam! -->

Iklan Atas

Daftar Top Skor Liga Champions 2022-2023 di Matchday Pertama: Erling Haaland dan Kylian Mbappe Berebut Status Tertajam!

Rabu, 07 September 2022

Berikut daftar top skor Liga Champions 2022-2023 di matchday pertama 


DAFTAR top skor Liga Champions 2022-2023 di matchday pertama, akan dibahas Okezone. Erling Haaland dan Kylian Mbappe pun mencuat ke papan atas usai membawa timnya masing-masing menang. Kedua pemain itu sama-sama mencetak dua gol.


Haaland bersama Manchester City unjuk gigi saat melawan Sevilla. Tanding di Stadion Sanchez Pizjuan, Man City tetap tampil dominan sejak menit pertama, sebagaimana dikutip Okezone.com.


Dominasi itu membuahkan gol-gol dari Haland (20’ dan 67’), Phil Foden (58’), dan Ruben Dias (90+2’). Haaland jelas menjadi bintang dalam pertandingan ini karena aksi apik dan ketajamannya.


Kemenangan itu pun membuat Man City ada di posisi pertama klasemen sementara Grup G. Ini menjadi awal yang bagus untuk kampanye Man City di Liga Champions musim ini.


Sementara itu, Mbappe juga unjuk kebolehan saat Paris Saint-Germain (PSG) menjamu Juventus di Parc des Princes. Pertandingan ini berjalan seru sejak menit pertama.


Namun, PSG mampu unggul lebih dulu berkat dwigol Mbappe (5’ dan 22’). Juventus hanya mampu membalas melalui Weston McKennie (53’).


PSG pun menang 2-1 atas Juventus dan memimpin klasemen sementara Grup H. Mbappe pun diharapkan konsisten mencetak gol demi membawa PSG lolos ke fase gugur.


Selain kedua pemain itu, pemain Shakhtar Donetsk, Marian Shved, juga mencetak dua gol waktu timnya menang 4-1 di kandang Red Bull Leipzig. Kemenangan itu membuat Shakhtar memimpin klasemen sementara Grup F.


Para pemain lain masih berpeluang untuk merusak dominasi Haaland dan Mbappe. Sebab, pertandingan-pertandingan Grup A hingga D akan berlangsung mulai hari ini, Rabu (7/9/2022), malam WIB, dan Kamis 8 September, dini hari WIB.


Berikut daftar top skor sementara Liga Champions 2022-2023:


Erling Haaland - 2 gol


Kylian Mbappe - 2 gol


Marian Shved - 2 gol