![]() |
Kondisi Angel Di Maria yang tengah cedera dibocorkan rekan senegaranya, Lautaro Martinez. Apakah dia mampu tampil di Piala Dunia 2022 mendatang? |
MILAN – Penyerang Tim Nasional (Timnas) Argentina, Lautaro Martinez membocorkan kondisi rekan setimnya, Angel Di Maria sebelum perhelatan Piala Dunia 2022. Lautaro mengatakan, Di Maria akan pulih dalam waktu 20 hari lagi.
Sebagaimana diketahui, Angel Di Maria mengalami cedera otot biseps femoris (otot yang berperan pada pergerakan kaki). Pemain berusia 34 tahun itu sudah melewatkan lima pertandingan Juventus di semua kompetisi.
Di Maria tercatat sudah menepi selama 23 hari karena cedera itu. Namun, Lautaro membocorkan bahwa sayap kanan Timnas Argentina itu akan segera kembali sebelum Piala Dunia 2022. Lautaro mengungkap Di Maria akan pulih dalam waktu 20 hari lagi, sebagaimana dikutip iNews.id.
“Saya mengiriminya pesan ketika dia mengetahui masalah fisiknya dan dia tenang. Dia mengatakan kepada saya bahwa dia akan pulih cepat. Saya pikir dia akan memilikinya selama sekitar 20 hari (sebelum Piala Dunia 2022),” kata Lautaro dilansir dari Tuttomercatoweb, Kamis (20/10/2022).
Turnamen itu akan diselenggarakan di Qatar mulai 20 November 2022 mendatang. Oleh sebab itu, waktu untuk pulih kemungkinan besar sudah cukup bagi Di Maria jika ingin tampil bersama La Albiceleste -julukan Timnas Argentina- di Piala Dunia 2022.
Lebih lanjut, Lautaro juga berharap Paulo Dybala (penyerang Timnas Argentina) cepat pulih. Sebab, Di Maria dan Dybala merupakan pemain penting bagi pasukan Lionel Scaloni. “Saya berharap dia dan (Paulo) Dybala segera pulih, mereka sangat penting bagi tim nasional kami,” ujar Lautaro.
Sementara itu, Lautaro meyakini Timnas Argentina mampu kompetitif di Piala Dunia 2022. Penyerang Inter Milan itu mengatakan La Albiceleste sudah mempersiapkan yang terbaik untuk meraih pencapaian tertinggi.
“Kami akan kompetitif karena kami mempersiapkan diri dengan cara terbaik dan karena kami telah menunjukkannya. Kualitas kami juga melawan tim-tim Eropa. Saya melihat Brasil dan Prancis sebagai favorit, yang memiliki pemain sangat kuat. Kami ingin meraih setinggi mungkin,” tandasnya.(*)