Polisi Gadungan Pacari 7 Perempuan di Bangkalan lalu Keruk Hartanya -->

Iklan Atas

Polisi Gadungan Pacari 7 Perempuan di Bangkalan lalu Keruk Hartanya

Senin, 09 Januari 2023

 

Pelaku (baju tahanan) saat diamankan di Mapolres Bangkalan, Senin (9/1/2023).



BANGKALAN  - Seorang pemuda di Bangkalan tega menipu tujuh perempuan hingga jutaan rupiah. Untuk melancarkan aksinya, pelaku bernama Ario Dwi (23) mengaku sebagai anggota polisi di bagian reserse.  


Kasus penipuan ini terbongkar setelah salah seorang korban, NJ (26), warga Kamal, Bangkalan melaporkan perbuatan pelaku ke Mapolsek Kamal. NJ melaporkan aksi tersangka yang dia akui sebagai pacarnya tersebut.


Menurut Kapolres Bangkalan AKBP Wiwit Ari Wibisono, korban dan pelaku berkenalan melalui media sosia. Lalu berlanjut bertemu dan akhirnya pacaran. "Keduanya kenal lewar Facebook. Kemudian pacaran,"katanya, Senin (9/1/2023). 


Hubungan NJ dengan Ario Dwi awalnya baik-baik saja. Namun Ario Dwi kemudian sering meminta uang kepada NJ dengan alasan berbeda. Dari sinilah, NJ mulai curiga terhadap kekasihnya tersebut,sebagaimana dikutip iNews.id.


"Jadi korban mencurigai pelaku yang mengaku sebagai anggota reserse polisi di Surabaya, tapi pelaku sering meminta uang kepada korban dengan berbagai alasan berbeda," kata Wiwit Ari Wibisono. Laporan ini lalu ditindaklanjuti dengan menangkap pelaku. Dari pengakuan tersangka Ario Dwi kepada polisi, dia sudah melakukan aksinya pada 7 wanita berbeda. "Kepada 2 wanita, pelaku mengaku polisi. Sementara ke 5 wanita lainnya, dia mengaku sebagai pegawai Pelindo Surabaya," ujar Wiwit.


Akibat perbuatannya, tersangka Ario Dwi dijerat pasal 378 KUHP tentang penipuan. "Ancaman hukuman 4 tahun penjara," kata Wiwit.(*)