Haji Jhon Reflita Dikukuhkan Jadi Warga Kehormatan Kodim 0310/SSD -->

Iklan Atas

Haji Jhon Reflita Dikukuhkan Jadi Warga Kehormatan Kodim 0310/SSD

Selasa, 28 Februari 2023
.


Sawahlunto, fajarsumbar.com - Komando Distrik Militer (Kodim) 0310/SSD yang dipimpin Letnan Kolonel Infanteri Endik Hendra Sandi S.Sos., M.I.Pol memberikan piagam penghargaan sekaligus menjadikan Haji Jhon Reflita sebagai warga kehormatan atas dedikasinya dan semangat yang luar biasa sebagai tokoh masyarakat terbaik tahun 2022 Kota Sawahlunto di wilayah Kodim 0310/SSD.


Pemberian piagam dan warga kehormatan kepada Haji Jhon Reflita ini juga disertai dengan silaturahmi Dandim 0310/SSD Letkol Inf Endik Hendra Sandi S.Sos., M.I.Pol bersama Ketua LKAM Sawahlunto Ir. H. Dahler Djamaris Dt. Pangulu Sati, M.Sc, Ketua KAN, Kapolsek Talawi Iptu Saiful Anwar, S.H., Forkopimca, KUA, kepala desa se-Kota Sawahlunto, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda serta stakeholder terkait lainnya di wilayah Kota Sawahlunto bertempat di gedung serbaguna Talawi, Selasa (28/2/2023).


Dandim 0310/SSD Letkol Inf Endik Hendra Sandi S.Sos., M.I.Pol menyampaikan pesan dalam silaturahmi tersebut, agar apa yang dilakukan oleh seorang Haji Jhon Reflita selama ini kepada masyarakat Kota Sawahlunto pada umumnya dapat menjadi inspirasi bagi semua dan selama ini selalu terjalin komunikasi yang baik dalam peningkatan perekonomian masyarakat Kota Sawahlunto bersama seluruh stakeholder terkait. 


"Hal ini tentunya harus tetap terjaga. Dalam menghadapi keadaan dunia yang tidak baik-baik saja, tentu ekonomi adalah kuncinya. Di masa Revolusi Industri 4.0, dengan kekayaan alam yang melimpah, bangsa kita akan semakin maju kedepannya. Masyarakat Sawahlunto akan maju ekonominya," sebut Dandim diiringi tepuk tangan peserta yang hadir. 


Dalam sistem pertahanan negara, Dandim menyampaikan pentingnya Sishankamrata. Sishankamrata adalah suatu sistem pertahanan keamanan dengan komponen-komponen yang terdiri dari seluruh potensi, kemampuan, dan kekuatan nasional yang bekerja secara total, integral, serta berlanjut untuk mewujudkan kemampuan dalam upaya Hankam negara.


"Sejak dibukanya rekruitmen Komponen Cadangan (Komcad) wilayah Kodam I Bukit Barisan, Korem 032/WBR dari 2 Januari hingga 14 April 2023 nanti, Sawahlunto masih nol yang mendaftarkan diri," singgung Dandim sambil minta segera setorkan Komcad. 


Direktur CV Bara Mitra Kencana (BMK) Haji Jhon Reflita mengatakan bahwa selama ini kerjasama dengan TNI, Polres Sawahlunto, Polsek, Kepala Desa dan stakeholder terkait serta sebagai masyarakat Kota Sawahlunto masih banyak yang belum bisa diperbantukan. Haji Jhon juga mengucapkan terimakasih atas penghargaan yang diberikan Dandim sebagai warga kehormatan Kodim 0310/SSD.


"Tapi selama ini, bagaimana kita menjaga hubungan antar instansi di Kota Sawahlunto, seperti menjadikan lahan tandus jadi lahan produktif yang bermanfaat untuk masyarakat, sesuai arahan pak Danrem. Selain itu, kita juga selalu menggandeng TNI dan Polri dalam membantu masyarakat di Kota Sawahlunto. Terimakasih pak, atas kepercayaannya memberikan penghargaan sebagai warga kehormatan Kodim 0310/SSD. Kedepannya, kita juga mempunyai program dengan pak Danrem yang baru untuk menaikkan air bagi masyarakat yang membutuhkan," ucapnya kemudian. 


Camat Talawi Zamril Firdaus dan Subandi Camat Kecamatan Barangin mengapresiasi dan senada mengatakan bahwa selama ini komunikasi selalu berjalan dengan baik. "Apa jadinya, jika pengusaha di Kota Sawahlunto bersikap seperti Pak Haji Jhon Reflita? Tentunya hal ini akan sangat membantu pemerintah daerah dalam membantu masyarakatnya," timpal Subandi dalam sesi tanya jawab. 


Masih dalam sesi tanya jawab, Kapala Desa Batu Tanjung Marwan meminta kepada Dandim 0310/SSD Letkol Inf Endik Hendra Sandi S.Sos., M.I.Pol untuk menyamakan personel Babinsa seperti halnya Bhabinkamtibmas yang ada satu orang pada setiap desa. Hal itu disampaikannya karena ada Babinsa yang membina dua atau tiga desa atau kelurahan. 


"Kadang agak kesulitan pak, kadang satu hari itu ada dua kegiatan. Kalau pandangan kami dari desa pak, bisa sama dengan bapak kapolsek. Satu desa, satu Babinsa," pinta Marwan ke Dandim 0310/SSD Letkol Inf Endik Hendra Sandi S.Sos., M.I.Pol. 


Turut hadir dalam silaturahmi, Danramil 01/SWL Mayor Caj (k) Tuti Andayani, Plh Danramil 04/Muaro Kalaban Letda Indespa, Plh Danramil 05/ Talawi Pelda Aspil dan seluruh Babinsa se-Kota Sawahlunto. (ton)