Penghafal Alquran 10 Juz, Dapat Reward dari Bupati Agam -->

Iklan Atas

Penghafal Alquran 10 Juz, Dapat Reward dari Bupati Agam

Kamis, 16 Februari 2023
.


Agam – Seorang pelajar MTsN 8 Agam, Nurul Maulida mendapat beasiswa dari Bupati Agam, Dr H Andri Warman dalam melanjutkan pendidikannya.


Nurul Maulida merupakan pelajar kelas IX di MTsN 8, yang miliki hafalan terbanyak pada wisuda tahfiz ke-III di lembaga pendidikan itu, Kamis (16/2).


Bupati Andri Warman yang hadir dalam haflah wisuda itu, mengaku bangga pada Nurul Maulida karena miliki hafalan terbanyak di sekolah itu.


“Beliau telah hafiz 10 juz, bahkan itu hafalan terbanyak dari seratusan pelajar yang ikuti wisuda tahfiz di MTsN 8,” ujarnya.


Tidak hanya itu, putri dari Nagari Panampuang itu juga siswi berprestasi di MTsN 8, dengan meraih juara umum di kelas IX pada semester I.


“Ini patut disupport untuk kelanjutan pendidikannya, apalagi kondisi ekonomi keluarganya yang pas-pasan. Kita akan beri dia beasiswa,” kata bupati.


Tidak hanya sampai sekolah menengah atas, tapi hingga ke perguruan tinggi akan dibiayai bupati yang akrab disapa AWR itu.


Secara spontan, di hadapan majelis guru dan ratusan wali murid pada haflah wisuda tahfiz itu, bupati menyampaikan bahwa Nurul Maulida akan dijadikan anak asuhnya.


“Kita berharap Nurul Maulida terus berprestasi, sehingga nanti bisa mudah masuk perguruan tinggi,” ujarnya berharap.


Nurul Maulida mengaku bangga dapat beasiswa dari Bupati Agam, bahkan sampai ke perguruan tinggi.


“Setamat tsanawiyah ini, saya akan melanjutkan pendidikan di MTI Canduang. Alhamdulillah, sudah mendaftar dan diterima,” sebutnya.


Dengan terharu ia berterimakasih kepada Bupati Agam, yang telah beri perhatian pada dirinya dalam kelangsungan pendidikan ke jenjang lebih tinggi.(y/z)