Polres Payakumbuh Sikat Balapan Liar, Puluhan Motor Terjaring -->

Iklan Atas

Polres Payakumbuh Sikat Balapan Liar, Puluhan Motor Terjaring

Minggu, 26 Februari 2023
Puluhan kendaraan aksi balapan liar mendekam di Mapolres Payakumbuh


Payakumbuh, fajarsumbar.com - Tim gabungan Saber Balap Liar Polres Payakumbuh kembali tunjukan aksinya dalam memberantas aksi balap liar yang semakin marak di Kota Payakumbuh beberapa waktu terakhir dengan melakukan operasi razia balap liar pada Minggu dini hari, (26/02/2023)


Lebih kurang tiga puluh unit kendaraan roda dua berhasil di jaring Tim Saber Balap Liar di sepanjang ruas jalan pusat kota Payakumbuh hingga objek wisata Ngalau Indah.


" Betul kita Tim gabungan saber balap liar dibantu personel Satpol PP Kota Payakumbuh telah lakukan tindakan kepolisian dengan menahan kendaraan yang di sangkakan sebagai pelaku aksi balap liar serta beberapa kendaraan trondol lainya, " ungkap Wakapolres Payakumbuh Kompol Russirwan, S.H yang ikut dalam pelaksanaan kegiatan membenarkan.


Menurut Wakapolres prilaku aksi balap liar telah sangat meresahkan sebagian besar warga Kota Payakumbuh karena sangat mengganggu ketertiban dan membahayakan pengguna jalan lainya.


Ditambahkanya aksi balap liar ini sepertinya sudah menjadi kegiatan rutin yang cenderung dilakukan oleh sejumlah pemuda dan pelajar di setiap akhir pekan.


" Sudah seperti agenda rutin bagi mereka, namun kita menyayangkan pelakunya kebanyakan masih berstatus sebagai pelajar serta pemuda yang berusia belia, " ungkap Waka.


Ditanya tentang adanya ajang taruhan antara pelaku balap liar, Wakapolres dan Timnya mengakui masih mendalami dugaan adanya hal tersebut karena untuk pengungkapan kasus seperti itu harus memiliki kekuatan hukum yang jelas karena menyangkut dengan hukum pidana.


Selain tiga puluh unit sepeda motor turut diamankan juga oleh Tim Saber Balap Liar satu unit Mobil Suzuki APV yang menggunakan lampu strobo tanpa izin dan tidak dilengkapi dengan STNK serta SIM pengemudi. (ul)