Sambut Ramadhan, Puluhan Warga Griya Elok Goro Bersihkan Masjid -->

Iklan Atas

Sambut Ramadhan, Puluhan Warga Griya Elok Goro Bersihkan Masjid

Minggu, 19 Februari 2023
Warga Griya Elok dan jamaah Masjid Darul Amanah laksanakan gotong royong,


Padang, fajarsumbar.com- Puluhan warga Griya Elok dan jamaah Masjid Darul Amanah, Kelurahan Batuang Taba Nan XX, Lubeg, Kota Padang, Sumbar laksanakan gotong royong, Minggu (19/2/2023).


Goro yang dimotori Ketua RT 003, RW 007, Komplek Griya, Tomi tersebut dihadiri anggota DPRD Padang Jufri, pengurus masjid, ketua LPM, ketua RW, RT05.


Juga terlihat hadir ketua Masjid Darul Amanah beserta jajaran pengurus. Tokoh muda H.Morydean Asli Chaidir, S.IP dan lainnya.


Foto bersama dengan para pengurus Masjid Darul Amanah.


Menurut Ketua RT 003, Tomi menyebutkan, goro tersebut selain menyambut bulan Ramadhan, juga dimaksudkan untuk mempererat hubungan silaturrahim antar sesamanya khusus warga di komplek Griya Elok.


"Kita tiap tahun laksanakan gotong royong di komplek Griya Elok terutama menyambut bulan Ramadhan. Selain bersihkan lingkungan juga bersihkan pekarangan masjid," ujar Tomi kepada media ini, Minggu (19/2/2023).


Menurut Tomi, goro ini bukan bermakna membersihkan lingkungan saja, tapi yang lebih penting bagaimana menunjukkan kekompakkan warga terutama di Griya Elok.


.


"Melalui goro ini kita melihat kebersamaan dengan satu tujuan selain membersihkan lingkungan, juga bagaimana membangun silaturrahim, dan selalu menjaga kekompakkan antar sesamanya," tambah Tomi.


Sebagaimana pantauan media ini, puluhan warga goro membersihkan lingkungan juga membersihkan pekarangan masjid di Griya Elok.


Hal itu juga dimaksudkan menyambut bulan Ramadhan yang tinggal sebulan lebih lagi.


"Kita berupaya bagaimana masjid ini lebih nyaman jamaah beribadah dengan melengkapi berbagai sarana dan prasarana rumah ibadah," tambah Sjafrin Noer salah seorang pengurus Masjid Darul Amanah yang diamini Ucup, Andi dan Rianda yang juga pengurus rumah ibadah tersebut.


.


Menurut Haji In --Sjafrin Noer--  saat ini Masjid  Darul Amanah sedang mempersiapkan dan akan membeli tikar masjid. Hal itu pengurus sedang mengumpulkan infak dan sedekah kaum muslimin.


"Alhamdulillah atas bantuan warga, para jamaah, anggota DPRD dan lainnya kami atas nama pengurus masjid mengucapkan terima kasih. Semoga Allah membalas dengan pahala yang setimpal," tutupnya.(ab)