Jembatan Batang Sani Tandikek Amblas, Bupati Suhatri Bur Begitu Peroleh Informasi Langsung Turun Malam Hari -->

Iklan Atas

Jembatan Batang Sani Tandikek Amblas, Bupati Suhatri Bur Begitu Peroleh Informasi Langsung Turun Malam Hari

Rabu, 03 April 2024
Bupati Suhatri Bur bersama Kepala Dinas PUPR/Plt Kasatlak BPBD El Abdes Marsyam dan warga masyarakat lainnya berada di lokasi bencana Jembatan Batang Sani, Tandikek, Selasa malam 2 Maret 2024 (foto.doc.ikp)


Padang Pariaman -  Jembatan Batang Sani Nagari Tandikek Kecamatan VII Koto Patamuan, Padang Pariaman amblas. Begitu dapat kabar, Bupati Suhatri didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR ) El Abdes Marsyam turun ke lokasi Selasa malam (2/4/2024).


Jembatan berukuran sepanjang 24 meter dengan lebar 5,25 meter yang terletak jelang Balai Mudiak Padang ini, salah satu tiang penyangga dibawah jembatan berada di tengah-tengah amblas.


Karena, tergerus banjir bandang Batang Sani yang dipicu hujan lebat "mantuyuah" melanda kawasan Kecamatan VII Koto Patamuan, sejak siang hingga senja kemaren.


Sehingga lalu lintas perhubungan warga masyarakat antara Korong Batang Sani dengan Korong Lubuak Aro, tidak bisa dilewati kendaraan roda dua maupun roda empat.


"Kejadian ini akan segera kita lakukan  inventaris dan pendataan dengan meneruskan laporan bencana kepada Badan Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) Pusat. Semoga dalam waktu dekat akan dapat ditindaklanjuti pihak Jakarta" ungkap Bupati Suhatri Bur dikutip Kabid IKP Dinas Kominfo Heri Sugianto.


Ian menyatakan, sebagai tindakan pencegahan jangan terjadi korban jiwa, pihak aparat Babinsa dan Babhinkamtibmas Nagari setempat, telah memasang portal penutup jalan agar jangan dilewati pengendara.


"Bupati Suhatri Bur di dampingi Plt Kasatlak BPBD El Abdes Marsyam, Kabag Prokompim Anton Wira Tanjung, Camat Patamuan, Wali Nagari Tandikek, Babinsa dan Babinkamtibnas wilayah setempat" demikian dikabarkan Heri Sugianto. (rsaco).