Uji Coba Kereta Otonom di IKN Dimulai Agustus 2024 -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Uji Coba Kereta Otonom di IKN Dimulai Agustus 2024

Senin, 17 Juni 2024

Menhub Budi Karya soal IKN


Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengumumkan bahwa uji coba kereta otonom tanpa rel atau autonomous rail transit (ART) di Ibu Kota Nusantara (IKN) akan dimulai pada Agustus 2024.


"ART adalah teknologi transportasi ikonik yang tidak menggunakan rel, hanya marka jalan dan magnet, serta digerakkan oleh baterai. Uji coba akan dimulai pada Agustus," kata Budi Karya Sumadi dikutip dari Antara, Minggu (16/6/2024).


"Kami telah berkoordinasi dengan pihak-pihak yang memberikan CSR. Selama enam bulan, layanan CSR ini akan gratis, dan pada Januari 2025 kami akan mengadakan lelang untuk penyediaan layanan yang lebih permanen," tambahnya.


IKN dirancang sebagai kawasan dengan konsep kota cerdas yang mengedepankan prinsip hijau dan berkelanjutan. Kehadiran ART di IKN sejalan dengan prinsip ini, karena meningkatkan efisiensi dan keamanan mobilitas, serta ramah lingkungan.


ART dioperasikan menggunakan baterai yang dikombinasikan dengan marka jalan dan magnet, sehingga mampu mengurangi emisi gas rumah kaca dan penggunaan energi.


IKN diharapkan menjadi pelopor dalam penerapan transportasi cerdas di Indonesia dan menginspirasi kota-kota lain untuk mengembangkan sistem transportasi yang cerdas dan berkelanjutan.(BY)