Koeman Optimis Hadapi Inggris di Semifinal Euro 2024 -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Koeman Optimis Hadapi Inggris di Semifinal Euro 2024

Senin, 08 Juli 2024

Pelatih Timnas Belanda, Ronald Koeman. 


Berlin – Pelatih Tim Nasional Belanda, Ronald Koeman, telah mengungkapkan keyakinannya dalam menghadapi Spanyol di final Euro 2024.


Belanda akan berhadapan dengan Inggris di semifinal Euro 2024 yang akan digelar di Westfalenstadion, Dortmund, pada Kamis (11/7/2024) pukul 02.00 WIB. De Oranje berhasil melaju setelah mengalahkan Turki dengan skor 2-1 di perempat final.


Koeman sangat antusias menyambut pertandingan besar ini. Menurutnya, pertandingan ini akan mempertemukan dua tim dengan skuad yang sangat baik, dan akan menjadi malam yang bersejarah.


“Pertandingan melawan Inggris akan menjadi malam yang luar biasa pada hari Rabu antara dua negara besar, malam yang bersejarah,” kata Koeman, dikutip dari Metro, Minggu (7/7/2024).


Namun, mantan pelatih Barcelona tersebut sudah membayangkan membawa Belanda ke final. Koeman mengaku lebih memilih menghadapi Spanyol di final daripada harus kembali bertemu dengan Prancis.


“Jika kami berhasil mencapai final, saya lebih memilih melawan Spanyol karena kami sudah bertemu Prancis di fase grup. Tapi pertama-tama, kami harus mempersiapkan diri dengan baik untuk tampil optimal di semifinal,” ujar Koeman.


Koeman menyadari bahwa Inggris memiliki skuad yang kuat. Namun, ia cukup yakin bahwa Belanda mampu menghadapi perlawanan dari Jude Bellingham dan rekan-rekannya di semifinal mendatang.


“Mereka memiliki pemain-pemain hebat, begitu juga kami. Kami sudah berada di semifinal Kejuaraan Eropa, sesuatu yang tidak banyak diperkirakan. Jika semuanya berjalan baik, kami akan bermain di dua pertandingan lagi,” kata Koeman. (des)