Tentang Recall Toyota, Pentingnya Memeriksa ECU Airbag Anda -->

Iklan Cawako Sawahlunto

Tentang Recall Toyota, Pentingnya Memeriksa ECU Airbag Anda

Senin, 08 Juli 2024

Toyota Veloz.


Jakarta – PT Toyota-Astra Motor (TAM) mengimbau kepada para pemilik kendaraan Veloz, Avanza, dan Raize dengan tahun produksi antara Desember 2022 hingga Januari 2023 untuk segera memeriksakan kendaraan mereka dan mengganti ECU Airbag di Dealer resmi Toyota. Recall ini dilakukan sebagai bagian dari komitmen Toyota dalam menjaga kualitas, keamanan, dan kenyamanan pelanggan selama berkendara.


“Sejalan dengan inisiatif global dari Toyota Motor Corp, kami telah lama melakukan recall pada produk tertentu sebagai wujud komitmen kami dalam mengutamakan keamanan dan keselamatan pelanggan,” kata Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Henry Tanoto, dalam keterangan pers.


Recall atau penarikan kembali produk yang sudah beredar di tangan konsumen adalah hal yang umum terjadi dalam industri otomotif. Di Toyota, recall dilakukan untuk memastikan kualitas produk dan keselamatan pelanggan.


“Pemilik kendaraan yang mencakup model-model tersebut diimbau untuk segera menghubungi Toyota atau datang ke dealer Toyota terdekat untuk memeriksa ECU Airbag kendaraan mereka, serta melakukan penggantian komponen jika diperlukan,” tambah Henry.


Recall pada Veloz, Avanza, dan Raize dengan tahun produksi Desember 2022 hingga Januari 2023 dilakukan karena adanya malfungsi pada salah satu kapasitor ECU Airbag, yang dapat mengakibatkan Airbag tidak beroperasi secara optimal.


Proses pemeriksaan dan penggantian komponen ECU Airbag ini diperkirakan berlangsung sekitar 1 jam. Untuk mempermudah proses, pelanggan disarankan untuk melakukan booking service terlebih dahulu agar dealer Toyota dapat mempersiapkan semua yang diperlukan tanpa biaya tambahan.


Seluruh dealer Toyota di Indonesia yang berjumlah 298 bengkel juga terlibat dalam recall ini untuk memastikan semua kendaraan segera diperiksa dan diperbaiki jika diperlukan.


Toyota telah menginformasikan recall ECU Airbag ini kepada pelanggan melalui surat resmi yang mulai dikirimkan pada tanggal 5 Juni 2023, serta melalui media massa dan situs resmi Toyota.


Para pemilik kendaraan dapat menghubungi dealer resmi Toyota terdekat atau Toyota Customer Care (24 jam) di nomor telepon 1-500-315 untuk informasi lebih lanjut. Mereka juga dapat mengakses www.toyota.astra.co.id/ssc untuk mengecek nomor rangkaian kendaraan mereka dan mengetahui apakah kendaraan mereka terdampak recall Toyota ini.(BY)