Kebakaran Hanguskan Puluhan Rumah di Pemancungan -->

Iklan Atas

Kebakaran Hanguskan Puluhan Rumah di Pemancungan

Jumat, 10 Oktober 2025
Kebakaran hebat melanda kawasan Pemancungan, Kelurahan Pasa Gadang, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Kamis (9/10/2025) 


Padang – Kebakaran hebat melanda kawasan Pemancungan, Kelurahan Pasa Gadang, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Kamis (9/10/2025) siang. Peristiwa tersebut menghanguskan sedikitnya 14 unit rumah warga.

Kepala Bidang Operasional Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang, Rinaldi, menyebutkan bahwa penyebab kebakaran masih dalam tahap penyelidikan.

“Permukiman di lokasi cukup padat, sementara sebagian besar bangunan yang terbakar merupakan rumah semi permanen,” ujarnya.

Berdasarkan keterangan sementara, api diduga bermula dari aktivitas warga yang membakar sampah. Tiupan angin kencang kemudian membuat api cepat merambat hingga menyambar rumah-rumah di sekitarnya.

Untuk mengatasi amukan api, Damkar Padang mengerahkan 11 armada pemadam dan sekitar 100 personel. Hingga sore hari, petugas masih melakukan pendinginan di lokasi.

“Kerugian akibat kebakaran belum bisa ditaksir, karena petugas masih fokus melakukan penanganan di lapangan,” tutur Rinaldi.(des*)