Bupati Suhatri Bur Panen Perdana Komoditi Kacang Tanah di Nagari Balah Aie Timur -->

Iklan Atas

Bupati Suhatri Bur Panen Perdana Komoditi Kacang Tanah di Nagari Balah Aie Timur

Jumat, 02 April 2021
.


Sungai Sariak, fajarsumbar.com - Pemerintah Daerah Padang Pariaman mengapresiasi kreativitas Pemuda yang giat melakukan usaha pertanian.


Hal itu disampaikan Bupati Suhatri Bur ketika menghadiri panen perdana Kacang Tanah yang dikelola Kelompok Tani Maju Bersama, Nagari Balah Aie Timur, Kecamatan VII Koto, Kamis (01/04/21).


Katanya, kita menggiatkan program peningkatan produksi pertanian dalam 100 hari masa awal kepemimpinannya. 

Pada masa pandemi ini, ayo warga masyarakat petani secara bersama kita galakkan menanam yang produktif. 


"Dengan menanam berbagai jenis holtikutura dan palawija akan menjamin ketersediaan pangan di Padang Pariaman. Sehingga geliat ekonomi tetap meningkat" ujarnya bersemangat dihadapan petani itu 


Dalam kesempatan itu, Bupati Suhatri Bur memberikan bantuan bibit jagung dengan lansung memberi disposisi kepada Dinas Pertanian. Juga memberikan bantuan 1 unit handtractor kepada Kelompok Tani Maju Bersama yang akan diserahkan Juni 2021 mendatang.


Sedangkan Ketua Kelompok Tani Maju Bersama Syahrizal mengemukakan kelompok ini berdiri dengan menghimpun petani yang betul-betul serius dalam bertani.


"Komoditi yang dibudidayakan adalah Kacang tanah dan Jagung dengan areal seluas 10 hektar yang tersebar di dua tempat berbeda" ungkap Syahrizal didampingi Wakil Ketua Anton Kunis. 


Komoditi Kacang Tanah ini, sebut Syahrizal, merupakan komoditas yang mudah membudidayakan tanpa diberi pupuk. Dan setiap minggunya harus membersihkan tumbuhan hama.


"Tanaman ini sangat mudah membudidayakan dan perawatannya. Harga panen kacang tanah sangat bagus berkisar Rp.12.000, per-kg" ucap Ketua Kelompok Tani itu. (saco)