Masa Kecilnya, Ketua DPRD Sumbar Belajar Mengaji di Mesjid Baitul Mukmin -->

Iklan Atas

Masa Kecilnya, Ketua DPRD Sumbar Belajar Mengaji di Mesjid Baitul Mukmin

Senin, 19 April 2021
Serahkan bantuan 

Payakumbuh, fajarsumbar.com - Ketua DPRD Sumbar Supardi mendatangi Mesjid Baitul Mukmin di Labuah Baru Kelurahan Koto Kociak Kubu Tapak Rajo, Kecamatan Payakumbuh Utara pada Minggu (18/4/2021) malam.


Kedatangan "GURU" begitu sapaan akrab Supardi, adalah dalam rangka kunjungan tim III Safari Ramadhan Sumbar ke Kota Payakumbuh.


Dalam kegiatan Safari Ramdahan itu, Supardi sempat mengenang kembali masa lalunya di Mesjid Baitul Mukmin.


“Mesjid ini, tempat saya mengaji waktu kecil. Banyak kenangan di mesjid ini,” kata Supardi.


Tak hanya mengaji saja, mesjid yang ada dipinggir terminal Pasa Kabau Labuah Baru itu, masa lalu Supardi sempat berjualan kaki, jualan rokok disana.


“Ini sekalian saya pulang kampung. Sekalian menyapa masyarakat disini, tempat saya masa kecil,” kenangnya lagi.


Diakhir acara, Supardi menyerahkan bantuan sebesar Rp 20 Juta untuk Mesjid Baitul Mukmin.


“Sampai kapanpun pembangunan mesjid tidak akan habis sesuai dengan perkembangan zaman. Mudah-mudahan ada rezeki lain demi pembangunan rumah Allah,” ujarnya.


Selain itu, Supardi juga mengingatkan masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19. “Mudah-mudahan kita semua terhindar dari Covid-19,”  tambah guru.


Sementara itu, Pengurus Mesjid Baitul Mukmin Misral berterimakasih terhadap bantuan dari tim III Safari Ramadhan Pemprov Sumbar terutama Ketua DPRD Sumbar.


Bantuan yang diterima Mesjid Baitul Mukmin, rencananya dimanfaatkan untuk pembangunan dan rehab mesjid.


Kata Misral, Ketua DPRD Sumbar tersebut bukan orang asing lagi di Labuah Baru. Supardi pun sering memberikan bantuan untuk kelangsungan pembangunan mesjid tersebut.


“Sejak kecil hingga remaja, Supardi banyak menghabiskan waktu dari kecil hingga tumbuh besar bahkan sudah sukses pun beliau tak lupa dengan Labuah Baru terutama Mesjid Baitul Mukmin ini,” katanya. (Ul)