Safari Ramadhan Perdana Bupati Solok Selatan -->

Iklan Atas

Safari Ramadhan Perdana Bupati Solok Selatan

Rabu, 28 April 2021
Suasana buka puasa perdana Bupati Solok Selatan H. Khairunas dengan masyarakat di Nagari Lubuk Gadang Timur, didampingi anggota DPRD Solsel Dede Pasarela. (Abg)


Solsel, fajarsumbar.com - Melaksanakan safari ramadhan perdana, Bupati Solok Selatan Khairunas menggelar buka bersama di rumah tokoh masyarakat Sungai Landeh, Nagari Lubuk Gadang Timur, Kecamatan Sangir.


Sebelum berbuka bareng digelar, Bupati Solsel berdiskusi dengan  tokoh masyarakat Mas Garibo dan Tim Syafari Ramadhan Kabupaten (TSR) terkait pelaksanaan visi misinya.


Bupati Khairunas mengatakan, dulu turun sewaktu jadi Ketua DPRD Solsel tiga periode. Namun di ramadhan 1442 hijriyah 2021 ini dia mendapatkan berkah kesempatan memimpin atas amanah dari rakyat Solsel, dan malam ini turun sebagai Bupati memimpin TRS Kabupaten perdana di Sungai Landeh.


Dia berharap dukungan dari semua pihak, terutama dalam mewujudkan program pembangunan di tahun 2021-2024  nanti.


Bupati Solsel Khairunas satu tim dengan Ketua DPRD Solok Selatan, Zigo Rolanda, Anggota DPRD Solsel Dede Pasarela, Sholihin, Ketua Komisi II Afrizal Chandra, dan Sekwan Mardiana.


Bupati juga didampingi Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Zuardi, Kepala BPBD Richi Amran, dan Kabag Umum Efi Thomas, Camat Sangir Dahrizal, Wali Nagari Lubuk Gadang Timur, Aig Wadenko. (Abg)