Bupati Safaruddin Akan Optimalkan KIP -->

Iklan Atas

Bupati Safaruddin Akan Optimalkan KIP

Selasa, 11 Mei 2021
.

Lima Puluh Kota, --- Dalam silaturahimnya diakhir Ramadhan 1442H, Bupati Kabupaten Lima Puluh Kota, Safaruddin Dt. Bandaro Rajo yang hadir bersama Kadiskominfo Fery Chofa dan jajaran berjanji akan mengoptimalkan pelaksanaan UU Nomor 14 tahun 2018 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) untuk pemerintahan Kabupaten Lima Puluh Kota. 


Menurut Bupati, di bawah kepemimpinan Safaruddin Rizki, pemerintah akan selalu bermitra dengan wartawan. 


"Sebab dengan dukungan dan kerja pro aktif dari wartawan, nampaklah kinerja daerah ini," sebut Safaruddin Dt. Bandaro Rajo,"Selasa (11/05/2021) sore di Balai Wartawan Luak Limopuluah. 


Terkait jaminan keterbukaan informasi publik, Bupati Safaruddin berjanji dan menjamin itu semua. Karena itu merupakan aplikasi perundang-undangan. Selain KIP adalah harapan masyarakat Lima Puluh Kota, yang dipimpinnya.


"Jika ada kepala dinas atau ASN yang susah dimintai keterangan, maka silahkan langsung saja kepada saya," imbuhnya.


Saat ini pemkab Lima Puluh Kota sedang intens menata birokrasi sesuai regulasi dari Kemenpan RB dan Kemendagri. Selain itu kabupaten Lima Puluh Kota saat ini sedang ditimpa cobaan bencana yang menimpa beberapa kecamatan.  Bencana tersebut juga merusak infrastruktur penting masyarakat. 


"Telah terjadi bencana di Lima Puluh Kota, seperti di Muara Paiti, Sarik Laweh dan Suliki. Itu PR kita saat ini,"jelas Bupati. 


Selain itu, ulasnya. Selama 50 hari bertugas sebagai Kepala daerah, dirinya belum banyak berbuat. Baru penataan birokrasi dan penyusunan RPJMD dengan dibantu tenaga ahli Perguruan Tinggi. Seperti pembangunan IKK Sarilamak, infrastruktur, pariwisata dan penataan RT RW. 


"Perubahan Nomenklatur, dalam waktu dekat akan dilangsungkan pengukuhan pejabat, Kita sudah usulkan ke Kemendagri melalui Gubernur. Bakal terjadi Reposisi jabatan, penyederhanaan birokrasi melalui inpassing, pengisian 65 jabatan kosong, promosi dan mutasi, pejabat administrator dan pengawas,"Safaruddin akhiri penjabaran. 


Sementara, Kadiskominfo Fery Chofa menyinggung kesejahteraan awak media yang terlibat dalam terwujudnya KIP di jajaran Pemkab Lima Puluh Kota, menyampaikan akan memberikan hak - hak wartawan selayaknya.


"Meskipun belum bisa menjamin kesejahteraan, kami akan berikan hak - hak wartawan sepenuhnya, sesuai regulasi bus, "ucap Kadiskominfo Ferry Copa.(Ul)