Basarnas Padang Beri Pembekalan di SMAN 6 Solsel -->

Iklan Atas

Basarnas Padang Beri Pembekalan di SMAN 6 Solsel

Minggu, 05 September 2021

Sejumlah siswa siswi SMAN 6 Solok Selatan, saat melakukan praktek pertolongan dipermukaan air bersama Unit Siaga SAR Solok Selatan.


Solsel,fajarsumbar.com - Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) SAR Padang melakukan kerja sama dengan SMAN 6 Solok Selatan.


Kerja sama itu berupa SAR goes to school. Kantor SAR Padang melalui Unit Siaga SAR Solok Selatan, kegiatan ini dikemas dalam bentuk ekstrakurikuler yang mana kegiatannya di laksanakan dua kali dalam seminggu.


Hal ini disampaikan Koordinator Unit siaga SAR Solok Selatan Riko Likardo, kepada fajarsumbar.com, usai menggelar latihan disungai Batang Sangir, Minggu (5/9/2021).


Riko menjelaskan, unit siaga dengan tujuan memberikan pembekalan materi SAR sejak dini ke pada siswa siswi agar nanti bisa menjadi insan SAR yg terlatih dan menanamkan jiwa penolong.


Pada kesempatan ini kita melaksanakan praktek pertolongan di permukaan  di air deras menggunakan perahu rafting yang mana sesuai dengan keadaan alam dan salah satu destinasi wisata arung jeram di Solok selatan. 


Kegiatan ekstrakurikuler SAR di SMAN 6 ini yang pertama dan baru satu satunya di Kabupaten Solok Selatan bahkan di Sumatera Barat. Kegiatan ini juga di apresiasi langsung oleh Pemda Kab. Solok Selatan melalui BPBD Kab. Solok Selatan yang langsung di hadiri olek KALAKSA BPBD  Solok Selatan Richie Amran.


Selain itu kami juga mendapat dukungan peralatan dari Dinas Pariwisata Kab. Solok Selatan. Tetap mengutamakan Safety Avignam Jagat Samagram.


Kalaksa BPBD Solok Selatan Richi Amran mengatakan, kegiatan ini sangat menunjang dan sangat membantu kami dari BPBD, serta masyarakat dalam kondisi kebencanaan, kerja sama dalam bentuk kegiatan eksrakulikuler dengan pihak sekolah, hal ini sangat tepat dan akurat, karena daerah kita ini rawan kebencanaan dan diakui kita masih butuh kerja sama dengan pihak sekolah," ajak Kalaksa. (Abg)