Bupati Buka Rakor Tim Pembina UKS Tingkat Padang Pariaman -->

Iklan Atas

Bupati Buka Rakor Tim Pembina UKS Tingkat Padang Pariaman

Kamis, 02 September 2021

.

Parik Malintang, fajarsumbar.com - Semua Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pejabat untuk bersama-sama mewujudkan Padang Pariaman Berjaya, sesuai dari visi dan misi Bupati Padang Pariaman. Berkenaan menghadapi Lomba Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) pada Tingkat Kecamatan agar camat sebagai pembina di kecamatan terus mendorong kegiatan ke sekolah.


Ha itu yang ditegaskan Bupati Padang Pariaman diwakili Sekdakab Rudi Repenaldi Rilis, S.STP, MM  ketika membuka secara resmi Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Pembina UKS Tingkat Kabupaten Padang Pariaman di ruangan Rapat Sekda, Kamis (02/09/21) 


Kata dia, kesemua Kecamatan agar mengikuti lomba UKS dan kepada camat yang belum mengirim, tolong di follow up lagi. Juga pada setiap kegiatan dalam pembinaan dan perlombaan supaya mengekspos ke media cetak maupun elektronik. Terutama dalam bentuk informasi berita di media sosial, foto-foto dan dalam bentuk video nantinya.


Menurut Sekda, hasil penilaian Lomba UKS di Kecamatan akan cikal bakal untuk dipersiapkan untuk penilaian Tingkat Provinsi. Sehingga akan menjadi yang terbaik di tingkat Provinsi.


Ia mengajak agar keseluruh ASN dan stake holder terkait, memiliki semangat yang sama untuk mewujudkan visi dan misi untuk Padang Pariaman Berjaya. Dan salahsatunya adalah kita sukseskan Lomba UKS di Tingkat Kecamatan terlebih dahulu 


Dalam penilaian lomba UKS, Sekdakab Rudi meminta agar memasukkan salah satu poin penting dalam penilaian. Yakni komponen penerapan protokol Covid-19 dalam proses pembelajaran di sekolah yang bersangkutan.


Sebelumnya, Kabag Kesra Drs. Azwarman, MM didampingi Kasubag Kesejahteraan Masyarakat Ismardi, SKM. melaporkan bahwa Padang Pariaman sudah dikunjungi oleh Tim UKS Provinsi. Sedangkan pada Lomba UKS Tingkat Kecamatan telah selesai dilaksanakan.


"Hasil seleksi Tim UKS Kecamatan inilah yang akan diperlombakan di tingkat Kabupaten nantinya". ungkap Azwarman.


Ia menyebutkan pada tahun 2021, Lomba UKS Tingkat Provinsi tidak diadakan. Sedangkan Tingkat Kabupaten tetap dilaksanakan supaya pembinaan UKS tetap berlanjut untuk mewujudkan Sekolah Sehat di Kabupaten Padang Pariaman.


Disebut Azwarman, tahun 2021 sudah dipersiapkan Sekolah binaan untuk diperlombakan ke Tingkat Provinsi Sumatera Barat. Yakni TK Pembina, SDN 05 Kayu Tanam, MTs N 2 Pauh Kamba, SMAN 2 Sungai Limau.


"Kegiatan Lomba UKS berdasarkan Keputusan Bersama 4 Menteri (Mendagri, Mendikbud, Menkes, Menag). Maka setiap kegiatan lomba baik Tingkat Provinsi maupun Kabupaten mewajibkan keterlibatan 4 Instansi dengan dukungan stakeholder terkait lainnya" jelas Kabag Kesra.


Dijelaskan Azwarman, Tim Pembina UKS Padang Pariaman sesuai dengan Keputusan Rapat, akan turun ke Kecamatan pada Minggu pertama bulan Oktober 2021 nantinya. 


"Terdapat 4 Kelompok Tim yang akan melakukan penilaian kepada semua t

Tingkat Satuan Pendidikan TK/RA, SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK/MA pada setiap Kecamatan." kata mantan Camat Batang Gasan itu. (r-saco)