Dandim 0209/LB Ajak Perusahaan di Labusel Berkolaborasi Bantu Masyarakat -->

Iklan Atas

Dandim 0209/LB Ajak Perusahaan di Labusel Berkolaborasi Bantu Masyarakat

Senin, 13 September 2021

Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap bersama pimpinan serta perwakilan perusahaan BUMN dan Swasta di Labusel.

Labuhanbatu, fajarsumbar.com - Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap, SE M.Tr (Han) mengajak perusahaan baik BUMN maupun Swasta yang ada di Labuhanbatu Selatan untuk berkolaborasi ditengah pandemi covid-19.


Hal ini disampaikan Dandim saat silaturahmi bersama Tomas, Toga dan pimpinan perusahaan BUMN dan Swasta Labuael di Gedung Hall Convention Grand Suma Blok Songo Desa Sisumut Kecamatan Kotapinang Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Jumat (10/9/2021).


"Kodim 0209/LB mempunyai program Jumat berbagi kepada masyarakat kurang mampu di wilayah Labuhanbatu Raya, sudah ada berapa perusahaan yang telah bekerjasama diantaranya Toyota Rantauprapat, oleh sebab itu kami meminta kepada perusahaan yang ada di Labuhanbatu Selatan mari bersama-sama menjalankan program berbagi ini, sebab saat ini banyak masyarakat yang membutuhkan bantuan ditengah pandemi covid-19," sebutnya.


Dandim juga berharap dengan silaturahmi yang dilaksanakan ini agar dapat saling mengenal dan terwujudnya kebersamaan serta saling bahu-membahu membantu masyarakat kurang mampu.


"Saya yakin perusahaan di Kabupaten Labusel ini sudah ada yang berbagi, tetapi kita perlu berkabolarasi untuk masyarakat," jelasnya.


Mewakili perusahaan BUMN dan Swasta, Humas PT STA Biano Tambak menyebutkan bahwa perusahaan siap berkolaborasi dengan Dandim 0209/LB.


"Kami siap mendukung dan berkolaborasi dan memberikan kontribusi dan masukan untuk program yang dilaksanakan Bapak Dandim 0209/LB," ujarnya. (Randi)