Pisah Sambut Dandim 0306/50 Kota, Bupati Safaruddin Harap Dukungan Penanganan Covid-19 -->

Iklan Atas

Pisah Sambut Dandim 0306/50 Kota, Bupati Safaruddin Harap Dukungan Penanganan Covid-19

Senin, 13 September 2021
.


Lima Puluh Kota, fajarsumbar.com - Pemerintah Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota menyelenggarakan acara pisah sambut Komandan Kodim (Dandim) 0306/50 Kota dari Letkol Kav Ferry Stevanus Lahe, S.A.P., M.H kepada Letkol Inf  Mochammad Denny Nurcahyono, S.H. bertempat di aula rumah dinas Bupati Lima Puluh Kota, Minggu (12/09/2021). 


Acara pisah sambut dihadiri oleh Bupati Lima Puluh Kota, Safaruddin Dt. Bandaro Rajo dan istri Nevi Zulvia selaku tuan rumah, jajaran Forkopimda dan Kepala OPD. Suasana berlangsung hangat dan penuh keakraban. 


Bupati Lima Puluh Kota, dalam sambutannya, mengucapkan selamat jalan dan terimakasih atas kebersamaan dengan Letkol Ferry Lahe beserta istri. "Kesan tersendiri yang kami rasakan adalah  rasa kebersamaan antara Ibu-Ibu Forkopimda, Ibu Bupati sangat merasa kehilangan karena belum lama ini bersama membina UMKM,” ungkapnya.


Safaruddin juga menambahkan, "Bapak Ferry sukses memimpin Kodim 0306/50 Kota di saat pandemi covid 19 ini. Di masa beliau jugalah terlaksana pembangunan jalan antara Nagari Talang Maur Menuju Nagari Mahat melalui program TMMD (TNI Manunggal masuk Desa)". 


“Semoga sukses di tempat yang baru dan silahturrahmi kita tetap terjaga,” ucapnya. 


"Dan kepada Dandim baru, Letkol Mochammad Denny dan istri, kami ucapkan selamat datang. Mari kita bekerjasama dan berbagi, khususnya dalam penanganan covid 19," sambut Bupati Safaruddin.


Hal senada disampaikan oleh Letkol Ferry. Beliau mengungkapkan sangat terkesan selama bertugas di Kabupaten Lima Puluh Kota, selama kurang lebih 2 tahun bersama Forkopimda dalam bersinergi membangun Kabupaten Lima Puluh Kota. 


Sementara itu, Letkol Mochammad Denny selaku Dandim Baru menyampaikan terimakasih atas sambutan yang diberikan. “Mohon bimbingan dari Bupati dan rekan Forkopimda. Kebijakan baik yang sudah ada akan terus dilanjutkan dan harapan untuk selalu berkoordinasi dalam melaksanakan tugas,”  tutur pria yang berasal dari Kota Nganjuk, Jawa Timur ini. 


Sambutan juga disampaikan oleh Ketua DPRD Lima Puluh Kota, Deni Asra mewakili Forkopimda, “Apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Bapak Ferry yang pindah ke Kodam IX/Udayana Bali. Semoga Allah membalas dengan pahala atas segala yang dilakukan Bapak Ferry selama bertugas untuk kemajuan 50 Kota.” (Ul)