Usyk Bisa Rusak Mimpi Duel Joshua vs Tyson Fury -->

Iklan Atas

Usyk Bisa Rusak Mimpi Duel Joshua vs Tyson Fury

Kamis, 23 September 2021

 

Oleksandr Usyk bakal menghadapi Anthony Joshua pada Sabtu (25/9).



Jakarta - Laga Anthony Joshua vs Tyson Fury diharapkan bisa terwujud, namun Oleksandr Usyk bisa hadir sebagai perusak mimpi duel tersebut. Usyk akan menantang Joshua pada duel di London, Sabtu (25/9).


Sejak Joshua dan Fury sama-sama menguasai sabuk kelas berat pada 2020, rencana duel dua petinju Inggris memperebutkan seluruh sabuk bergengsi kelas berat sudah digodok. Bahkan duel Joshua vs Fury sempat disebut akan berlangsung di Arab Saudi.


Namun klausul rematch yang diaktifkan oleh Deontay Wilder merusak rencana tersebut. Joshua yang tak bisa menunggu Tyson Fury begitu saja dan wajib melakukan pertarungan akhirnya harus menghadapi Usyk untuk perebutan gelar kelas berat versi WBA, IBF, WBO, dan IBO.


Sebagai petinju, Usyk belum pernah merasakan kekalahan. Dari 18 laga yang ia jalani, semuanya berakhir dengan kemenangan, 13 lewat KO/TKO.


Usyk juga punya pengalaman sebagai juara dunia. Petinju Ukraina itu adalah juara dunia kelas cruiserweight sebelum ia memutuskan naik ke kelas berat.


Bila Usyk sukses mengalahkan Anthony Joshua, tentu laga impian Joshua vs Tyson Fury bisa kembali tertunda atau malah batal.


Memang meski kalah, Joshua dan Fury tetap bisa sama-sama sepakat untuk tukar pukulan di masa depan. Tetapi, tanpa sabuk juara di tangan, duel Joshua vs Tyson Fury akan kehilangan gengsi dan magnet besarnya.


Dari sisi penjualan dan promosi, laga tersebut juga tak akan punya makna sebesar kondisi ketika keduanya mempertaruhkan seluruh sabuk yang ada.


Usyk pun coba memanaskan suasana dengan menyebut Fury lebih baik dibandingkan Joshua. Usyk juga yakin bahwa ia akan jadi lawan yang sulit bagi Joshua.


"Dalam pandangan saya, Fury lebih keren. Namun itu pun hanya sementara. Saya percaya bahwa akan lebih sulit bagi Joshua menghadapi saya karena dia harus mempertahankan tiga sabuk juara." (*)