Wabup Tanah Datar Inspektur Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-93 -->

Iklan Atas

Wabup Tanah Datar Inspektur Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-93

Kamis, 28 Oktober 2021

 

Wabup Tanah Datar foto bersama setelah Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-93, di halaman depan Kantor Bupati, Kamis (28/10) 


Tanah Datar, fajarsumbar.com - Pemerintah Kabupaten Tanah Datar melaksanakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-93 tahun 2021, yang dilaksanakan secara terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan serta berjalan khidmat dan lancar, di Halaman depan Kantor Bupati Tanah Datar, Kamis (28/10/21). 


Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian selaku inspektur upacara saat membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia menyampaikan, peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-93 kali ini mengambil tema "Bersatu, Bangkit dan Tumbuh". 


Menurut Wabup, tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda, yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda. "Hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa," kata Richi. 


Lebih lanjut Wabup Richi sampaikan, tema ini sesungguhnya diperuntukan untuk seluruh elemen bangsa, tetapi bagi pemuda menjadi penting, karena ditangan pemudalah kita berharap Indonesia bisa bangkit dari keterpurukan akibat Pandemi Covid-19, dan melangkah lebih maju untuk menggerakkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia.


Untuk itu kata Wabup, peringatan Hari Sumpah Pemuda hari ini harus mampu menjadi perekat persatuan kita sebagai bangsa, untuk bersama-sama bangkit melawan pandemi Covid-19, serta mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang kokoh melalui kewirausahaan pemuda. 


Bersatu, Bangkit dan Tumbuh, persatuan bangsa Indonesia sejak 93 tahun yang lalu yaitu bukti bersatunya pemuda Indonesia, tanpa persatuan pemuda, bangsa Indonesia tidak kita nikmati hari ini, dengan keterbatasan media komunikasi, terbatasnya transportasi dan media koneksi lainnya, tidak mengurangi semangat pemuda dari Maluku sampai Aceh, berjumpa merumuskan komitmen kebangsaan menuju kedaulatan. 


Persatuan pemuda dimasa sekarang juga menjadi penentu kemajuan bangsa Indonesia hari ini, dan tetap eksisnya bangsa Indonesia di masa yang akan datang, berbagai fasilitas mempersatukan pemuda ada disekeling kita semua, ada media komunikasi yang tanpa batas, koneksi transportasi dari sabang sampai merauke, dan fasilitas lain yang mengindikasikan hilangnya sekat-sekat jarak antar anak bangsa. 


"Kedepan, tantangan bagi bangsa Indonesia khususnya bagi para pemuda semakin berat, akan tetapi dengan komitmen bersatu dalam keragaman menjadi modal sosial dalam menghadapi berbagai hambatan dan tantangan bangsa dimasa depan," urai Wabup. 


Selanjutnya disampaikan Wabup, dalam upaya membangkitkan ekonomi pemuda, dan percepatan pemulihan situasi ekonomi nasional menyongsong Indonesia maju, pemerintah terus mendorong tumbuhnya wirausaha baru, wirausaha muda, baik dalam hal penumbuhan minat, pemberian bantuan wirausaha, termasuk wirausaha berbasis perguruan tinggi dan pesantren, sampai pada apresiasi wirausaha berprestasi. 


"Upaya ini tentu tidak akan berdampak maksimal tanpa dukungan semua pihak, khususnya bersatunya niat dan ikhtiar para pemuda dalam turut serta membangun bangsa ini secara bersama-sama," pungkas Wabup. 


Upacara Hari Sumpah Pemuda itu juga diikuti oleh Ketua DPRD Tanah Datar Roni Mulyadi, Dt. Bungsu, Forkompimda, Asisten, Kepala OPD dan seluruh peserta upacara. (fdy)