LazisMu |
Payakumbuh, fajarsumbar.com - Mengedepankan tema "Optimis Hadapi Covid-19, LazisMu Menebar Nilai Utama", Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sadaqah Muhammadiyah (LazisMu) Kota Payakumbuh pada Ahad (07/11/2021) kembali mendistribusikan dana bantuan pendidikan untuk para mustahik (penerima zakat). Pendistribusian zakat untuk pendidikan berlangsung sesuai protokol kesehatan.
Berpusatkan di lantai dasar Mesjid Ansharullah, pendistribusian zakat pendidikan tersebut selain dihadiri para penerima zakat, dan pengurus LazisMu, Ketua PDM, Ashril Syamsu, ikut dihadir Anggota DPRD Sumbar, Irsyad Syafar yang hadir bersama Wakil Walikota Payakumbuh, Erwin Yunaz.
Dari laporan Ketua PDM Ashril Syamsu, bahwa sebelunya pada tanggal Rabu (25/08/2021) telah didistribusikan dana pendidikan senilai Rp.200juta untuk Mahasiswa, Pelajar SLTA/MA, SMP/MTs,dan tingkat SD. Dan pada hari ini, akan didistribusikan lagi dana senilai Rp.142juta untuk membantu pendidikan untuk tingkat mahasiswa.
"Semoga dana ini bisa membantu pendidikan anak-anak kita sebagai penerus generasi tua. Kita juga berharap kelak mereka bisa menjadi motivator zakat dimana saja mereka berada. Mohon dukungan Pemko Payakumbuh dan semua pihak, semoga LazisMu selalu eksis dan intens dalam melaksanakan tugas-tugas utamanya, yakni membantu meningkatkan kesejahteraan umat. Dengan motto memberi untuk negeri melalui aksi bersama untuk sesama Kita sambut Milad Muhammadiyah ke 109 yang jatuh pada tanggal 18 November 2021, mendatang,"sambut Ashril Syamsu
Terkait laporan pengelolaan keuangan LazisMu tampak dilaporkan Ketua LazisMu, Amri Alza.
"Pandemi melanda dunia, mengakibatkan terjadi penurunan penerimaan zakat, infaq, sedekah di LazisMu. Penerimaan ZIS hingga akhir Oktober 2021 sebesar Rp.686,395,133,-. Dana tersebut telah didistribusikan hingga akhir Oktober senilai Rp.552,100,927. Untuk hari ini akan kita salurkan Rp.142juta untuk 142 mahasiswa. Total pengeluaran Rp.694,100,927,-,"lapor Amri Alza.
Dijelaskannya, penerimaan zakat tersebut berasal dari para muzaki tetap, donatur, pedagang pasar dan masyarakat di Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota. Setidaknya, ada 5 bidang penyaluran dana LazisMu, yakni Bidang Pendidikan, Bidang Perekonomian, Bidang Kesehatan, Bidang Sosial/Dakwah, Bidang Kemanusiaan.
"Terima kasih kepada para muzaki. Insya Allah, bantuan pendidikan ini akan diterima oleh mahasiswa sampai tamat atau diwisuda. Kami berharap kepada mahasiswa yang menerima bantuan ini dapat mempergunakannya sebaik mungkin. Semoga bisa meringankan mahasiswa untuk menyelesaikan jenjang pendidikan hingga tercapai cita-cita,"pungkas Amri Alza.
Penyerahan dana bantuan pendidikan dari LazisMu untuk 142 mahasiswa dilakukan Wakil Walikota Payakumbuh, Erwin Yunaz kepada Muhmad Zafit Iskan, Mahasiswa Universitas Al Azhar, Syofiatul Maula, Mahasiswa STIPIQ Sumbar dan Willy Wilnofirstra, Mahasiswa UNAND Padang, secara simbolis. Tampak Erwin didampingi Ketua PDM, Pengurus LazisMu dan Ustadz Irsyad Syafar.
Kesempatan itu, Wakil Walikota Erwin Yunaz sampaikan terima kasih kepada Muhammadiyah terkhusus LazisMu Payakumbuh. Muhammadiyah telah ikut meringankan beban pemerintah daerah dalam pengentasan kemiskinan. Ikut memajukan kualitas SDM penerus melalui penyaluran dana bantuan pendidikan, hingga tamat kuliah.
Erwin Yunaz ikut mengajak mahasiswa penerima manfaat menjadi pejuang untuk membesarkan LAZISMU, karena gerakan ini sangat dibutuhkan dalam mengatasi persoalan sosial
"Terima kasih Muhammadiyah, telah aktif brrkonstribusi melalui bidang yang ada. Kami berharap semoga mahasiswa kita semakin semangat. Dan teruslah berinovasi di masa pandemi, rajinlah belajar untuk meraih cita-citamu. Disamping sebagai penerus kepemimpinan kedepan, semoga mahasiswa ikut tampil sebagai pelopor zakat. Berzakatlah setelah mendapatkan pekerjaan, zakat menyucikan harta, pemikiran serta meningkatkan silaturrahmi. Sekali lagi terima kasih buat PDM Payakumbuh, semoga dinilai sebagai amal shaleh disisi Allah SWT. Aamiin. Tiada bosan, Kami juga mengajak masyarakat Payakumbuh untuk terus mensupport LazisMu Payakumbuh,"pungkas Erwin Yunaz.
Apresiasi terhadap kinerja Muhammadiyah juga diungkap Anggota DPRD Sumbar Irsyad Syafar.
"Kami sangat mengapresiasi Muhammadiyah pada Milad ke-109. Karena Muhammadiyah telah dan terus berkontribusi dalam mewujudkan cita-cita nasional pendirian NKRI sebagmana yang tertuang dalam pembukaan UUD 1945, yaitu melindungi segenap bangsa Indonesia, dan seluruh tumpah darah Indonesia, dan mencerdaskan kehidupan bangsa,"ungkap Irsyad Syafar.
Dikatakannya, Muhammadiyah tidak pernah berhenti melakukan terubosan-terobosan ilmiah dalam kehidupan beragama dan berbangsa, dengan tetap berpegang teguh dengan tuntunan Al Quran dan Sunnah.
"Pesan Kami untuk para mahasiswa penerima beasiswa LazisMu yang 142 orang, agar terus menguatkan 2 karakter unggulan seorang muslim dlm QS Al Mujadilah: 11, yaitu Unggul dalam Iman, dan unggul dalam ilmu pengetahuan,"pungkas Irsyad Syafar.
Adalah Syofiatul Maula Mahasiswa STIPIQ Sumbar kesempatan itu juga menyampaikannya terima kasih untuk LazisMu Payakumbuh.
"Terima kasih LazisMu Payakumbuh, semoga bantuan pendidikan ini akan menjadi cambuk bagi kami untuk kuliah dengan serius. Karena menuntut ilmu adalah ibadah, dan kami bertekat untuk giat kuliah. Insya Allah saya bercita-cita menjadi ahli quran, dan mengajarkannya nanti kepada masyarakat. Semoga kelak saya tampil sebagai muzaki, mohon doanya,"ungkapnya.(ul)