Edi Busti Pimpin TSR IX Agam Serahkan Bantuan Rp10 juta di Masjiid Al Manar Magek -->

Iklan Atas

Edi Busti Pimpin TSR IX Agam Serahkan Bantuan Rp10 juta di Masjiid Al Manar Magek

Senin, 04 April 2022

 

Penyerahan bantuan uang Rp10 juta oleh Ketua Tim Safari Ramadhan  Drs. H. Edi Busti .M.SI pada pengurus secara simbolis

Agam, fajarsumbar. com - Tim Safari Ramadhan (TSR) 1443 H Kabupaten Agam terdiri dari tim IX  awali kunjungannya, di Masjid Almanar  Jorong Gatah, Nagari Magek. Kecamatan Kamang Magek , Kabupaten Agam Senin (4/4)

 

Rombongan TSR IX  diketuai Sekretaris Daerah Kabupaten  Agam, Drs. H. Edi Busti M.SI membawa bantuan Rp10 juta dari Pemda Agam untuk pembangunan masjid. TSR IX beranggotakan, Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan dan Kebudayaan Isra, Kadis Kependudukan dan pencatatan sipil Helton. Anggota DPRD Dapil III Syafrudin, Pimpinan Bank Nagari Cabang Bukittinggi Tasman .SE. Sekretaris Dinas Kominfo Agam. Daswilza, Kabag Pemerintahan dan Otoda, staf sekretariat Asrinaldi. Ajudan Sekda Yoserizal, serta beberapa awak media.


Kedatangan tim disambut langsung oleh Wali Nagari Magek Izra Ilyas, beserta segenap jajaran, dan beberapa tokoh masyarakat, Bundo Kanduang, Pemuda Pemudi, Ninik Mamak, Cadiak Pandai serta jemaah Masjid Almanar.


Dalam kesempatan itu, rombongan dijamu melakukan buka bersama kemudian dilanjutkan dengan Shalat magrib berjamaah.


Saat dialog antara TSR IX dengan masyarakat, Ketua Mesjid Almanar H. Armatius Malay mengucap terima kasih atas kunjungan TSR Kabupaten ke Nagari Magek, tepatnya ke Masjid Almanar.


"Kami bersyukur dan berterima kasih atas kunjungan TSR IX Kabupaten Agam, dengan kedatangan ini, tentunya  kami bisa menyampaikan keluh kesah serta perkembangan yang terjadi secara langsung," Katanya


Lebih lanjut ia menjelaskan, untuk kegiatan agama di Masjid ini hampir tidak pernah putus, diantaranya ada Pengajian rutin  yang dilaksanakan tiga  kali seminggu, yaitu Pengajian fiqih, pengajian tahsin Alquran, dan pengajian tafsir Alquran.


Sedang dalam rencana pembangunan, pengurus berencana membangun tempat berwudhuk,   dengan total dnilai Rp600 juta," ujarnya.


Selaras dengan  Ketua Masjid, Wali nagari Kamang Magek Izra  Ilyas Berharap dukungan dari Pemda Agam untuk kemajuan pembangunan masjid dan nagari  kedepannya.


" Semoga  apa yang direncanakan bisa terwujud, dengan didukung oleh pemda sesuai dengan visi misi bapak Bupati," Ujarnya


Menanggapi hal tersebut Sekda Kabupaten Agam Drs. H. Edi Busti. M.SI berjanji akan menyampaikan harapan dari warga tersebut ke Bupati.


"Harapan yang disampaikan itu jauh hari sudah dirumuskan  oleh Bupati tertuang dalam visi misi, Mewujudkan Kabupaten Agam maju, masyarakat sejahtera, menuju Agam yang mandiri, berprestasi yang madani," ujar Edi Busti


Selanjutnya dalam rangka pemulihan ekonomi pasca covid, Pemerintah Kabupaten Agam melakukan Recovery ekonomi, dimulai dari  ditingkat nagari." Tukasnya lagi


Sedangkan untuk memacu meningkatkan Sumber Daya Manusia,  Pemerintah Kabupaten Agam, mempunyai konsep pendidikan dengan motto, Cerdas, Aktif, Kreatif, Agamais, Perilaku sesuai nilai adat dan budaya  (CAKAP)


"Motto pendidikan ini bertujuan untuk menyamakan presepsi kita terhadap pelaksanaan pendidikan di Kabupaten Agam dalam rangka menyiapkan generasi penerus yang berkualitas.


Kita menginginkan kecerdasan generasi penerus Agam yang diiringi dengan kecerdasaan agama dan adat serta budaya," ucapnya. 


Pada kesempatan itu Sekda Agam juga menyerahkan bantuan Rp10 juta rupiah pada pengurus mesjid  dari Pemda Agam. Yang diterima langsung oleh pengurus.(Yanto)