Forum Komunikasi Masyarakat Dalko Dikukuhkan -->

Iklan Atas

Forum Komunikasi Masyarakat Dalko Dikukuhkan

Rabu, 04 Mei 2022
.


Agam – Halal Bihalal dengan masyarakat dan perantau sekaligus mengukuhkan Forum Komunikasi Masyarakat Nagari Persiapan Dama Gadang, Arikia, Lubuk Sao, Koto Panjang (DALKO), di SDN 34 Dama Gadang, Kecamatan Tanjung Raya, Rabu (4/5).

Pada kesempatan tersebut Bupati Agam menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas penyambutan dari masyarakat dan perantau Nagari Dalko.

Selain itu, ia juga mengapresiasi atas inisiatif dari Dalko Bersatu Nusantara yang telah membentuk Forum Komunikasi Masyarakat Dalko (FKMD).

“Semoga dengan dibentuknya Forum Komunikasi Masyarakat Dalko ini akan mempererat dan memperlancar komunikasi antara perantau dengan masyarakat yang ada di kampung”, Ujarnya.

Selain itu Bupati Agam berharap Akan ada sebuah semangat baru yang muncul dari terbentuknya wadah forum komunikasi ini.

“Yaitu semangat untuk membangun kampung menjadi lebih maju lagi”, Tuturnya.

Kegiatan tersebut turut di dampingi Kadis Helton, Kadis DPMPT Naker Mhd. Lutfi, Kabag Kesra Surya Wendri, Camat Tanjung Raya Handri Asmi, Pj. Wali Nagari Persiapan Dalko Rusdian, dan beserta Ninik Mamak Nagari Dalko. (Yanto)