G 3 AD Ranah dan Rantau Padang Magek Bedah Rumah Aida Murni -->

Iklan Atas

G 3 AD Ranah dan Rantau Padang Magek Bedah Rumah Aida Murni

Rabu, 11 Mei 2022

Foto bersama didepan rumah yang akan dibedah, di Jorong Guguak Gadang, Nagari Padang Magek

 

Tanah Datar, fajarsumbar.com - Keluarga besar Guguak Gadang (G 3 AD) Nagari Padang Magek, baik di perantauan ataupun di kampung halaman, memberikan bantuan Bedah Rumah kepada keluarga Aida Murni (48 tahun), warga Jorong Guguak Gadang, Nagari Padang Magek, Kecamatan Rambatan, Selasa (10/5/22). 


Aida Murni merupakan ibu rumah tangga yang tinggal bersama dua orang anaknya, sedangkan suaminya sudah 8 tahun meninggal dunia. Aida bekerja sehari-hari sebagai penerima upah untuk membuka kulit kemiri. 


Dedi Muspita Ketua G 3 AD Jabodetabek sampaikan, terimakasih kepada perantau yang telah menyisihkan hartanya untuk Bedah rumah ini, terkhusus perantau Guguak Gadang Yulceng pemilik konveksi CK 21 yang menyumbangkan sebesar Rp.20 Juta untuk tahap awal pembangunan, dan juga perantau lainnya.


"Kami merencanakan pembangunan bedah rumah ini berukuran 6 x 9 m, dengan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi serta dapur, dengan total biaya diperkirakan Rp.120 Juta," sampai Dedi. 


Sementara itu, Wakil Ketua Ikatan Keluarga Padang Magek (IKPM) Nusantara H. Alisar katakan, sangat mengapresiasi kegiatan Bedah Rumah ini dan secara pribadi saya menyumbangkan Rp.5 Juta. "Dengan ada kerjasama dari seluruh perantau dan yang di kampung, tentu apa yang kita inginkan, InsyaAllah akan terwujud," ungkapnya. 


"Sebenarnya kami dari IKPM ingin sekali kehadiran Bupati dan ingin silaturahmi, tetapi karena Bupati ada kegiatan lain jadi diwakilkan oleh Staf Ahli," kata H. Alisar lagi. 


Sedangkan, Wali Nagari Padang Magek Syafril Jamal sampaikan, terimakasih saya ucapkan kepada donatur dan menyambut baik Bedah rumah untuk warga yang kurang mampu itu. 


"Kegiatan ini dapat mendorong dan memotivasi perantau lain, untuk dapat menyisihkan hartanya agar bisa membantu warga yang kurang mampu," ujarnya. 


Sementara itu, Bupati Tanah Datar diwakili Staf Ahli Bidang Ekobang Desi Trikorina katakan, pemerintah daerah sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan para perantau Padang Magek. 


"Masyarakat Padang Magek sangat kompak baik yang di rantau maupun di ranah, kegiatan ini semoga dapat ditiru oleh Nagari lain di Tanah Datar," ucapnya. 


Desi tambahkan, karena kekompakan ranah dan rantau sangat kuat, sehingga program yang direncanakan dapat berjalan dengan baik, dan sesuai yang diharapkan. (F12)