PT. Holiday Bumi Alam Surambi Menjadi Travel Umrah Pertama Dari Solok Selatan -->

Iklan Atas

PT. Holiday Bumi Alam Surambi Menjadi Travel Umrah Pertama Dari Solok Selatan

Selasa, 03 Mei 2022
Sejumlah pengurus dan petugas PT Travel Holiday Bumi Alam Surambi, foto betsama dengan Kamenag Solok Selatan, usai. menerima SK penunjukan Travel Umrah. Abg


Solsel, fajarsumbar.com---Menjelang datang nya Lebaran Idul Fithri 1443H/2022 kemaren tepatanya pada tanggal 30 April 2022 M. 


PT. Holiday Bumi Alam Surambi yang berkantor Pusat di Muaralabuh Kabupaten Solok Solok Selatan, (Sumbar) mendapat kado istimewa dari Dirjen Haji dan Umrah Kementrian Agama Republik Indonesia. 


Kado itu berupa SK penetapan PT. Holiday Bumi Alam Surambi, sebagai Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU)  yang resmi berizin dari kementrian Agama RI, dan merupakan travel umrah pertama dan satu-satunya dari Solok Selatan. 


Pemilik travel Umrah ini adalah Putra Asli Solok Selatan, Buya Zul Apendi, SHI.kepada Media ini menguraikan keberhasilan usaha travelnya dua hari lalu. 

Selama ini Buya Zul Apendi, SHI telah sering memberangkat jamaah Umrah baik dari Solok Selatan maupun dari luar Solok Selatan. 


Amanah ini telah dijalankannya semenjak tahun 2018, kemudian sejak tahun 2020 Buya Zul Apendi SHI, diberikan amanah sebagai kepala Cabang Travel Umrah wilayah sumatera Barat, dari PT. Marbawisata Indonesia dan berkantor di Solok Selatan, sekaligus juga menjadi satu-satu nya travel umrah yang berkantor di Solok Selatan yang memiliki izin  resmi, sebagai kantor Cabang dari Kanwil Kemenag Sumatera Barat.


Sebenarnya ada beberapa travel umrah yang sudah memiliki izin pusat, yang  memiliki agen dan perwakilannya di solok selatan, namun belum atau  tidak  terdaftar  secara  resmi di Kemenag Solok Selatan ataupun dari Kanwil Kemenag Sumatera Barat.


Selain travel yang dipimpin oleh Buya Zul Apendi ini.


PT. Holiday Bumi Alam Surambi didirikan oleh buya Zul Apendi SHI sejak tahun 2019 yang lalu, namun syarat mendapatkan izin  sebagai PPIU saat itu minimal telah menjalankan usaha selama 2 tahun sebagai Biro Perjalanan  Wisata.


Barulah pada tanggal 15 Maret 2022 kemaren secara resmi PT. Holiday Bumi  Alam Surambi diajukan ke Dirjen Haji dan Umrah kementrian Agama Republik Indonesia, untuk mendapatkan izin pusat sebagai Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah. 


Kemudian ada  masa perbaikan dokumen sampai awal Mei 2022, setelah melalui beberapa tahapan prosedur, barulah pada tanggal 30 april 2022 kemaren yaitu 2 hari sebelum lebaran idul Fitri 1443H. Dirjen Kemenag RI menetapkan SK PT Holiday Bumi Alam Surambi sebagai travel  Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah yang pertama dan satu-satunya dari Solok Selatan, dengan Nomor SK :02200075501540001 tanggal 30 April 2022, sehingga SK ini mejadi kado lebaran idul fithri bagi Buya Zul Apendi dan PT. Holiday Bumi Alam Surambi.


Atas terbitnya SK sebagai travel umrah ini, Buya Zul Apendi merasa bersyukur dan menyampaikan ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada. Bapak Dirjen Haji dan Umrah Kementrian Agama Republik Indonesia di Jakarta, Kepala Kanwil Kemenag Sumatera Barat, Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Sumbar, Bapak  H.Syamsuir, S.Ag, M.Si (mantan plt).


Kepala Kanwil Kemenag Sumbar), Kepala Kemenag Solok Selatan, Kasi PHU Kemenag Solok Selatan, KUA Sungai Pagu, Bupati dan Pemda Solok Selatan, Pengurus dan seluruh tim PT. Holiday Bumi Alam Surambi, Calon Jamaah Umrah dan Alumni Jamaah Umrah serta segala pihak yang telah ikut menyukseskan terbitnya izin umrah PT. Holiday Bumi Alam Surambi ini.


Selanjutnya kata Buya  Zul Apendi, PT. Holiday membuka diri kepada  siapapun dan dimanapun di wilayah Republik Indonesia ini untuk menjadi Mitra PT. Holiday Bumi Alam Surambi untuk menjadi Perwakilan, Kantor Cabang, dan Marketing untuk tingkat Propinsi, Kabupaten, Kecamatan sampai tingkat Nagari atau Desa di seluruh Wilayah Indonesia. 


"Kami akan mesupport seluruh calon mitra menjadi perwakilan resmi di setiap propinsi dan kabupaten/ kota di daerah manapun, " tutup Buya.Abg