Turut Berduka, Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Melayat dan Beri Bantuan -->

Iklan Atas

Turut Berduka, Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ Melayat dan Beri Bantuan

m@s
Senin, 23 Mei 2022
.

Tolikara, fajarsumbar.com - Wujud perhatian terhadap warga yang sedang duka, Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif Raider 142/KJ memberikan bantuan kepada salah satu warga yaitu Bapak Emas Bogum karena anak tercintanya meninggal dunia, bertempat di Kampung Kolengger, Distrik Karubaga, Kab.  Tolikara Papua, Sabtu (20/05/2022).


Demikian disampaikan Danposramil Karubaga Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif Raider 142/KJ Kapten inf Yulian Timur dalam keterangannya.


Tampak terlihat Personel Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif Raider 142/KJ dipimpin Danposramil Karubaga Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Yonif Raider 142/KJ Kapten inf Yulian Timur melayat ke rumah duka.


Disela kehadiranya di rumah duka, Kapten inf Yulian Timur  menyampaikan rasa turut berbela sungkawa yang sedalam dalamnya atas meninggalnya Almarhum anak dari bapak Emas Bogum yang bernama Sudin Bogum usia 24 tahun, meninggal dunia di karenakan sakit malaria. 

"Atas nama pribadi dan personel Satgas Yonif Raider 142/KJ, saya mengucapkan turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya almarhum, semoga di tempatkan di surga Allah dan keluarga diberikan ketabahan dan keikhlasan," ungkapnya.


"Kehadiran kami di rumah duka merupakan bentuk perhatian Satgas terhadap masyarakat  yang tertimpa musibah," tambah Kapten inf Yulian Timur.


Beberapa warga di rumah duka, terlihat akrab dengan personel Satgas Yonif Raider 142/KJ. Pada kesempatan itu pula Personel TNI memberikan bantuan kepada pihak keluarga.

"Semoga bantuan dari kami ini, kiranya dapat berguna buat keluarga yang ditinggalkan," harap Danposramil Karubaga 


Bapak Emas Bogum (48) selaku kepala suku Bogum sekaligus yang berduka mengucapkan banyak Terima kasih kepada bapak TNI yang menghibur dan memberikan semangat pada suasana duka.

"Terima kasih Danposramil atas perhatian dan bantuannya kepada kami semua, Tuhan Memberkati," kata Bapak Emas Bogum(48). (Pen Satgas Yonif Raider 142/KJ)