Parkir Mobil Sembarangan, Minibus Hancur Dihantam Kereta Api -->

Iklan Atas

Parkir Mobil Sembarangan, Minibus Hancur Dihantam Kereta Api

Senin, 13 Juni 2022

Mobil minibus ringsek usai ditabrak Kereta Api Pangrango jurusan Sukabumi-Bogor di Desa Cijalingan, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, Jabar.

SUKABUMI - Peringatan untuk para pemilik kendaraan bermotor, agar tidak parkir di sembarang tempat kalau tidak ingin nasibnya seperti terjadi di Sukabumi. Sebuah minibus hancur usai ditabrak Kereta Api (KA) Pangrango.


Peristiwa mobil ditabrak kereta api tersebut, menggegerkan warga Kampung Kadupugur, esa Cijalingan, Kecamatan Cicatayan, Kabupaten Sukabumi. Warga akhirnya mengevakuasi minibus yang sudah hancur tersebut, agar tidak mengganggu perjalanan kereta api, sebagaimana dikutip Sindonews.com.


Menurut keterangan warga, Muhammad Hasan, peristiwa minibus ditabrak kereta api tersebut, bermula saat mobil diparkir pemiliknya di bantaran rel kereta api, lalu ditinggal bertamu.


"Mobil parkir di bantaran rel kereta api, lalu ditabrak KA Pangrango yang sedang melintas dari arah Kota Sukabumi, menuju Bogor. Mobil sempat terseret sejauh 10 meter, hingga ringsek," ungkap Hasan.


Selain menabrak minibus, kecelakaan ini juga membuat mobil sedan yang berada di samping minibus rusak pada bagian depannya. Polisi mengimbau kepada masyarakat, untuk tidak parkir di bantaran rel kereta api. Kini kasus kecelakaan tersebut, ditangani Polsek Cibadak. (*)