Hajar Nepal 7-0, Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2023 -->

Iklan Atas

Hajar Nepal 7-0, Timnas Indonesia Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2023

Rabu, 15 Juni 2022
Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia lolos Piala Asia 2023.


Kuwait, fajarsumbar.com - Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2023. Ini pembuktian kualitas Shin Tae-yong yang tak layak digeser dari Timnas Indonesia senior. Sekadar diketahui, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, sempat mengeluarkan pernyataan mengejutkan.


Ia berencana meminta Shin Tae-yong untuk melepaskan jabatan pelatih Timnas Indonesia senior. Dalam pengakuan awalnya, Mochamad Iriawan menginginkan itu karena Shin Tae-yong diminta fokus membesut Timnas Indonesia U-19 yang dipersiapkan tampil di Piala Dunia U-20 2023, sebagaimana dikutip Okezone.com.


“Buat federasi kita harus menghormati kontrak yang bersangkutan, kontraknya itu empat tahun sampai akhir 2023. Oleh karena itu kita sepakati dulu bahwa kontraknya harus kita hargai. Aritinya dia akan terus berlanjut melatih timnas kita,” kata Mochamad Iriawan,


“Disela-sela kongres (PSSI, di Bandung) STY kita panggil untuk memberi laporan pada saya. Di sana disampaikan apa yang STY lakukan tentang tiga kelompok umur tersebut. Akhirnya kita berdiksusi dengan Exco (PSSI), kita menginginkan nanti kelompok umur 20 saja untuk dilatih oleh STY,” imbuh pria yang biasa disapa Iwan Bule ini.


“Tapi kita masih menunggu jawaban dari yang bersangkutan. Kita tunggu pulang dari Kuwait. Yang jelas PSSI dan Exco ingin dia melatih U-20 saja, jadi fokus untuk mempersiapkan piala dunia tahun depan,” tuturnya.


Namun, dalam sebuah wawancara dengan salah satu YouTuber, Mochamad Iriawan terkesan ingin menggeser Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia senior karena kegagalan juru taktik asal Korea Selatan itu membawa skuad Garuda juara Piala AFF 2020 dan SEA Games 2021.


Sontak, netizen tak setuju dengan rencana yang diapungkan Mochamad Iriawan di atas. Netizen kekeuh meminta kepada PSSI supaya jabatan pelatih Timnas Indonesia senior tetap dipegang Shin Tae-yong.


Salah satu anggota Exco PSSI, Dirk Soplanit, mengatakan bakal mempertimbangkan saran dari netizen. Ia mengaku Exco PSSI bakal bertemu dengan Shin Tae-yong kelar Timnas Indonesia tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023.


"Namun, tentu saja yang akan kami kaji adalah pendapat yang bagus. Kalau ada kritik tetapi memberikan masukan yang baik, tentu kami menerimanya," kata Dirk Soplanit mengutip dari ANTARA, Selasa (15/6/2022).


Satu hal yang pasti, Shin Tae-yong sudah menunjukan kualitasnya. Setelah mengantarkan Timnas Indonesia ke fase akhir Piala AFF 2020 dan SEA Games 2021, Shin Tae-yong kini membawa skuad Garuda lolos ke Piala Asia 2023!


Ini merupakan penampilan pertama Timnas Indonesia di Piala Asia, terhitung 16 tahun terakhir. Timnas Indonesia terakhir kali tampil di Piala Asia adalah pada 2007, saat menjadi tuan rumah.


Untuk lolos ke Piala Asia 2023, Timnas Indonesia melakoni laga mahaberat. Timnas Indonesia tergabung di Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 bersama tuan rumah Kuwait, Yordania dan Nepal.


Hasilnya luar biasa, Timnas Indonesia finis sebagai Grup A dengan koleksi enam angka! Timnas Indonesia menang 2-1 atas Kuwait, kemudian tumbang 0-1 dari Yordania. Di laga penentu, Timnas Indonesia menghajar Nepal 7-0!


Timnas Indonesia pun lolos ke Piala Asia 2023 lewat jalur runner-up terbaik. Hasil ini menunjukan pengalaman Shin Tae-yong sangat dibutuhkan Timnas Indonesia senior untuk meraih berbagai prestasi ke depan. (*)