![]() |
Tim bolavoli Kecamatan Padang Panjang Timur mwnerima piala bergilir dan uang pembinaan yang diserahkan Wakil Walikota Drs. Asrul. |
Padang Panjang, fajarsumbar.com - Tim Putri Padang Panjang Timur berhasil menumbangkan Tim Putri Padang Panjang Barat dalam laga final kejuaraan bolavoli Perwosi Cup I di lapangan Markas Kompi Secata B, Minggu (28/8). Padang Panjang Timur menang tipis dari Padang Panjang Bara.
Wakil Walikota, Drs. Asrul bersama Ketua Perwosi, Nova Era Yhanty Asrul turut menyaksikan pertandingan dan memberikan ucapan selamat kepada pemain.
"Selamat, kalian luar biasa. Benar-benar menguncang lapangan hari ini. Saya puas dengan pertandingan ini, sangat menegangkan," ujar Wawako Asrul.
Sementara Camat Padang Panjang Timur, Drs. Asrul mengaku bangga dengan pemainnya.
Asrul mengaku tidak menyangka bisa menjadi juara di turnamen ini. "Saya senang dan bangga dengan tim ini. Terima kasih banyak atas kerja kerasnya," ujar camat.
Pelatih Reimon Sikumbang juga mengucapkan rasa syukur. "Alhamdulillah perjuangan dan latihan kami selama ini membuahkan hasil. Kami latihan hanya 15 hari sejak undangan Perwosi masuk," ucapnya.
Para pemain tampak bahagia dan haru usai wasit membunyikan pluit panjang tanda permainan telah berakhir. "Padang Panjang Timur," sorak mereka.
Dengan hasil ini tim bolavoli Padang Panjang Barat menduduki posisi kedua dan Bhayangkari Polres Padang Panjang menempati posisi ketiga.
Kejuaraan bolavoli Perwosi ini dikuti 10 tim, termasuk tim bolavoli dari Kecamatan X Koto dan Batipuah memperebutkan piala bergilir walikota Padang Panjang. (syam)