Upacara HUT RI di Sijunjung, Bupati Serahkan Beasiswa Murid Berprestasi -->

Iklan Atas

Upacara HUT RI di Sijunjung, Bupati Serahkan Beasiswa Murid Berprestasi

Rabu, 17 Agustus 2022

Wakil Bupati Sijunjung Iraddatillah, S.Pt saat menyerahkan reward kepada Yuona Cita Handayani.


Sijunjung, fajarsumbar.com -- Pemerintah Kabupaten Sijunjung gelar upacara peringatan HUT RI ke-77 di lapangan Muhammad Yamin, Nagari Muaro, Rabu (17/8/2022). 


Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir S.STP.M.Si. 


Puncak peringatan HUT RI tersebut ditandai dengan pengibaran sang saka merah putih, dan prosesi ini berlangsung cukup khidmad. Kemudian diwarnai suasana suka cita dengan adanya pemberian penghargaan pada sejumlah siswa, dan kepala OPD dan kapolres Sijunjung oleh Bupati Sijunjung 


Adapun penyerahan penghargaan oleh Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir S.STP.M.Si kepada Yuona Cita Handayani, siswa kelas VI, SDN 19 Muaro, Kecamatam Sijunjung, Kabuaten Sijunjung merupakan pasangan dari Yulicef Anthony – Nina Susilawati (anak dari wartawan Padang Ekspres).


Selaku orangtua, Yulicef Anthony, mengucapkan terima kasih atas penghargaan dan prestasi (juara umum) yang tengah diraih putrinya, tercatat sebagai siswa kelas VI SDN 19 Muaro, Kecamatan Sijunjung.  


Dakuinya, semenjak putrinya kelas I SD,  selalu mendapat juara I. Dan ketika kelas VI saat ia meraih uara umum, dengan nilai rata-rata 93,3. Tak pelak, akhirnya Yuona ditetapkan sebagai siswa penerima beasiswa berprestasi dari Bupati dan Wakil Biupati Sijunjung usai upacara 17 Agustus di Lapangan M.Yamin Muaro Sijunjung.


Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Sijunjung, Iraddatillah. S.Pt, Kapolres Sijunjung, AKBP M Ikhwan Lazuardi, Ketua DPRD, Bambang Surya Irwan, Kajari, Efendri Eka Putra, Dandim 0310/ SSD, Lelkol Inf, Endik Hendra Sandi,  Sekda Zefnihan, serta seluruh kepala OPD dan ASN di lingkungan Pemkab Sijunjung. (def)