Politeknik ATI Padang, Gelar Autbound, Bersama Mahasiswa Baru -->

Iklan Atas

Politeknik ATI Padang, Gelar Autbound, Bersama Mahasiswa Baru

Sabtu, 17 September 2022

 

.

Padang, fajarsumbar.com - Politeknik ATI Padang mengadakan kegiatan
outbound di Kampus Politeknik ATI Padang Jalan Bungo Pasang Tabing Padang, Sabtu (17/09/2022).

Outbound, selain diikuti kelompok dosen dan karyawan, juga 352 orang mahasiswa baru Politeknik ATI Padang Tahun Akademik 2022/2023.

Direktur Piliteknik ATI Padang Dr. Ester Edwar. M.Pd mengatakan, outbound ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Politeknik ATI Padang Tahun Akademik 2022/2023.

"Mereka tergabung dalam 5 Program Studi (prodi), yakni prodi Diploma Tiga (D III) Teknik Industri Agro sebanyak 68 orang, prodi D III Teknik Kimia Bahan Nabati sebanyak 32 orang, prodi D III Analisis Kimia sebanyak 94 orang, prodi DIII Manajemen Logistik Industri Agro sebanyak 134 orang dan prodi D IV Teknologi Rekayasa Bioproses Energi Terbarukan sebanyak 25 orang", jelas Ester Edwar.


Koordinator penyelenggara kegiatan outbound Dr. H.Candrianto.ST.M.Pd,
menyebutkan, kegiatan tersebut bertujuan untuk memupuk rasa kebersamaan, melatih jiwa korsa mahasiswa, agar menjadi rasa cinta dan memiliki kampus.

"Kemudian melatih jiwa kepemimpinan, menciptakan  kekompakan dan kerjasama, serta memperkuat rasa ukhuwah diantara sesama dosen dan tenaga kependidikan", imbuh H.Candrianto.


Menurutnya, materi yang diberikan bagi prserta, seperti ranjau darat, ball distribution, bujur sangkar, stupa brobodur, human leader dan jembatan sukses yang dakhiri dengan refleksi peserta.


Peserta dibagi menjadi 20 kompok dan setiap kelompok berjumlah 15 orang.


Outbound, juga diikuti para Ketua Prodi, Pudir I dan Pudir II, kemudian koordinator acara Musdirwan. SE.MM dan Erwinsyah Silhutar, MT.( RDz ).