Timnas Indonesia Susah Payah Kalahkan Kamboja pada Piala AFF 2022, Skor Akhir 2-1 -->

Iklan Atas

Timnas Indonesia Susah Payah Kalahkan Kamboja pada Piala AFF 2022, Skor Akhir 2-1

Jumat, 23 Desember 2022
.


Jakarta - Timnas Indonesia susah payah mengalahkan Kamboja pada Piala AFF 2022. Meski menang 2-1 atas tamunya, namun hasil itu belum maksimal, karena banyak peluang yang disia-siakan.


Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022) sore WIB, Timnas Indonesia masih mampu mencuri tiga poin di laga perdana mereka di Grup A Piala AFF 2022.


Ya, skuad Garuda hanya mampu menumbangkan Kamboja dengan skor 2-1. Adapun keunggulan Timnas Indonesia didapat lewat gol yang dilesatkan oleh Egy Maulana Vikri (7’) dan Witan Sulaeman (35’).


Sedangkan Kamboja, berhasil mencetak satu gol ke gawang Timnas Indonesia via Sareth Krya pada menit ke-15. Hasil itu membuat Timnas Indonesia untuk sementara ini mengoleksi tiga poin di Grup A Piala AFF 2022.


Dikutip okezone.com, Timnas Indonesia bermain dengan kepercayaan diri penuh. Shin Tae-yong memainkan pola 4-3-3 dengan trisula penyerang cepat yang dimiliki.


Bermain dengan tempo cepat, Timnas Indonesia sebetulnya mampu mencuri gol cepat pada menit kedua lewat Egy Maulana Vikri.


Hanya saja, gol tersebut dianulir wasit lantaran Egy Maulana Vikri lebih dulu dalam posisi offside. Meski begitu, Timnas Indonesia tak mengendurkan serangan.


Kali ini, Egy Maulana Vikri sukses menceploskan bola ke gawang Keo Soksela pada menit ketujuh. Memanfaatkan umpan Pratam Arhan, Egy mampu membawa Garuda unggul 1-0.


Akan tetapi, keunggulan itu tak bertahan lama. Kamboja mampu mencetak gol ke gawang Nadeo Argawinata ketika laga berlangsung di menit ke-15.


Sempat imbang, skuad Garuda kembali melancarkan serangan cepat. Kali ini giliran Witan Sulaeman yang sukses menjebol gawang Kamboja pada menit ke-35. Alhasil Timnas Indonesia unggul 2-1 atas Kamboja di babak pertama.


Memasuki babak kedua, Shin Tae-yong melakukan sejumlah perombakan. Juru taktik 52 tahun itu memasukkan dua penyerangnya yaitu Saddil Ramdani dan Ilija Spasojevic untuk menambah daya gedor.


Keduanya masuk menggantikan Egy Maulana Vikri dan Muhammad Rafli. Namun, Timnas Indonesia masih belum mampu menambah keunggulan, meski Witan Sulaeman sempat mendapat peluang emas pada menit ke-49.


Selanjutnya, Skuad Garuda tampak terkunci untuk mencetak gol. Padahal, Timnas Indonesia sangat menguasai jalannya pertandingan. Hal itu bisa dilihat dari penguasaan bola Timnas Indonesia yang menyentuh 55 persen.


Akan tetapi, Jordi Amat dkk tampak buntu, bahkan sampai laga tersisa 10 menit terakhir. Di sisi lain, Kamboja yang tertinggal, terus mencoba tenang, mengambil kesempatan di balik gempuran Timnas Indonesia.


Memasuki menit ke-82, Timnas Indonesia kembali mendapat peluang. Kali ini, Dendy Sulistyawan yang sudah berhadapan satu lawan satu dengan kiper Kamboja, gagal memanfaatkan kesempatan itu. Tembakannya, dimentahkan oleh Keo Soksela.


Selanjutnya, memasuki injury time enam menit, Timnas Indonesia tak henti-hentinya menggempur pertahanan Kamboja. Sayangnya, peluang yang diciptakan Jordi Amat dan kolega lagi-lagi tidak ada yang tembus ke gawang lawan. Alhasil, sampai laga usai kedudukan 2-1 tak berubah untuk Timnas Indonesia.(*)