Update Korban Gempa Cianjur : 318 Meninggal, 14 Hilang -->

Iklan Atas

Update Korban Gempa Cianjur : 318 Meninggal, 14 Hilang

Sabtu, 03 Desember 2022

Petugas mengevakuasi korban tertimbung longsor akibat gempa Kabupaten Cianjur, Jumat (25/11/2022). 


JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat 318 korban meninggal dunia akibat gempa Cianjur, Jawa Barat per Sabtu 26 November 2022. Selain itu, 14 jiwa masih dinyatakan hilang.


Adapun hasil pencarian hari ini, 8 jiwa sudah ditemukan. 


“Dapat kami sampaikan bahwa sampai hari ini Sabtu 26 September 2022 sebagai berikut, korban jiwa yang pertama meninggal dunia jumlah 318 orang,” ungkap Deputi III Penanganan Darurat, Fajar Setyawan saat Konferensi Pers secara virtual, Sabtu (26/11/2022).


Fajar juga melaporkan tercatat sebanyak 7.729 orang mengalami luka-luka akibat gempa ini. Sebanyak 595 orang luka berat dan 7.134 orang mengalami luka ringan, sebagaimana dikutip iNews.id.


"Berikut untuk total korban luka dari awal kejadian hari Senin, 7.729 dengan rincian luka berat 595, luka ringan 7.134. Adapun untuk korban luka berat yang saat sekarang masih dirawat di rumah sakit berjumlah 108 orang."


“Untuk yang dinyatakan korban-korban luka ringan dan sudah tertangani mereka kembali ke rumah masing-masing,” katanya. (*)