Puluhan Atilit Bidang Pendidikan Terima Reward dari Wali Kota Payakumbuh -->

Iklan Atas

Puluhan Atilit Bidang Pendidikan Terima Reward dari Wali Kota Payakumbuh

Rabu, 04 Januari 2023
.


Payakumbuh, fajarsumbar.com - Bertempat di aula rendang lantai III Gedung Balai Kota Payakumbuh berlangsung penyerahan medali dan rewar untuk puluhan atilit dari Wali Kota Payakumbuh didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan jajaran.


Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan H. Dasril kepada Wali Kota Payakumbuh melaporkan bahwa penyerahan rewar terhadap atlit dari 4 bidang lomba agak terlambat, hal ini dirancang bersamaan serta ada kesibukan bersama untuk menyukseskan HUT Kota Payakumbuh. Sesuai jadwalnya, Festival telah dihelat dari bulan Juli hingga Desember 2022. Atas keterlambatan tersebut, Dasril sampaikan maaf kepada para kepala sekolah dan madrasah.


"Dalam Pembinaan minat dan bakat kreatifitas siswa adalah kegiatan bagi peserta didik ditingkat SD dan SMP yang bertujuan mengembangkan kreatifitas, potensi diri, melatih daya saing untuk mewujudkan generasi emas yang berilmu, cerdas, terampil dan kompetitif. Oleh karena itu maka perlu Pemerintah Kota Payakumbuh melalui Dinas Pendidikan memprogramkan kegiatan lomba / festival untuk peserta didik secara rutin,"Lapor Dasril pada Rabu (04/01/2023) pagi.


Dilaporkan Dasril, di tahun 2022 sudah dilaksanakan berbagai cabang lomba jenjang SD dan SMP yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional Kemdikbud yaitu, Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) dengan cabang lomba : vokal solo, kreativitas tari, musik tradisional,desain poster, gitar duet, kriya anyam dan gambar bercerita. Di Jenjang SMP : Juara 1 Provinsi Cabang lomba musik tradisional diraih oleh SMP 4 Payakumbuh dan Juara 3 dengan cabang lomba yang sama diraih oleh SMP Fidelis. Juara Desain Poster tingkat provinsi diraih oleh SMP 1 Payakumbuh. 


Untuk jenjang SD : Juara 1 Provinsi dan sekaligus juara 2 Nasional diraih oleh SD Islam Raudhatul Jannah. Peringkat 1 Provinsi lainnya dari Cabang Gambar Bercerita diraih oleh SD 49 dan SDN 51 dan Juara Provinsi Kriya Anyam dari SDN 02 Payakumbuh. 


Selanjutnya, Olimpiade Sains Nasional (OSN) yaitu, bidang studi IPA, Matematika dan IPS dengan utusan provinsi ke nasional dari SMPN 4 Payakumbuh. Sedangkan, Olimpiade Olah Raga Siswa Nasional (O2SN) yaitu pencak silat dan karate dan Tahun 2022 Siswa SMP IT Madani berhasil meraih juara 1 Provinsi dan Juara 2 Nasional untuk Karate Putri. Juara 3 Provinsi Cabang Karate Putra diraih oleh SMP Islam Raudhatul Jannah. Gala Siswa Indonsesia (GSI) yaitu sepak bola dengan meloloskan 4 siswa Payakumbuh ke Nasional yaitu dari SMPN 1 dan SMPN 3. 


"Semua cabang lomba diselenggarakan mulai tingkat kota secara offline dan untuk tingkat provinsi dan tingkat nasional masih dilaksanakan secara online yaitu melalui video yang dikirimkan, kecuali GSI yang dilaksanakan secara langsung di tingkat nasional. Semua pemenang yang hadir untuk hari ini akan mendapatkan piala/medali, uang tunai dan piagam sebagai bentuk penghargaan Pemerintah Kota Payakumbuh dalam membawa nama Kota Payakumbuh sampai ke tingkat nasional,"imbuh Dasril.


"Untuk tahun 2023 telah disusun berbagai kebijakan dan strategi yang kemudian dijabarkan dalam bentuk kegiatan dari Tingkat Kabupaten/Kota sampai ke Tingkat Nasional yang bertujuan mengembangkan potensi dan kreatifitas peserta didik dan diharapkan Sekolah dapat mengikutsertakan siswanya pada kegiatan tersebut,"pungkas Dasril.


Usai mendengar laporan Kepala Dinas Pendidikan, Pj. Wali Kota Payakumbuh H. Rida Ananda sampaikan apresiasi kepada para juara yang sudahengharumkan nama daerah dan lembaganya.


"Selamat kepada seluruh peserta didik yang telah berhasil meraih kesuksesan dalam ajang kompetensi, baik itu di tingkat kota, Provinsi hingga nasional. Yang hadir disini merupakan para generasi terpilih yang memiliki kemampuan diatas rata-rata. Dan kita patut bangga akan hal tersebut. Bagi yang masih berjuang agar dapat terus berusaha semaksimal mungkin, sehingga kedepannya akan lebih banyak lagi yang muncul generasi-generasi terbaik dari Kota Payakumbuh,” ujar Rida memotivasi.


Pj Wali Kota mengajak seluruh unsur yang terlibat dalam menyukseskan peserta didik sehingga dapat mencapai kemampuan mereka secara maksimal.


“Alhamdulilah, untuk anak-anak yang ada disini yang telah mendapat kelebihan dari Allah SWT agar selalu mepupuk rasa semangat juang yang tinggi, agar kelebihan yang kita miliki saat ini dapat menjadi ladang kebaikan bagi semuanya kelak. Selalulah berikhtiar dan bertawakal kepada Allah SWT, supaya apa yang kita kerjakan dan kita perjuangkan selalu mendapat ridhoNya,” tandasnya.


Usai memberikan sambutan, Rida Ananda beserta Kepala Dinas Pendidikan dan jajaran menyerahkan penghargaan dan apresiasi kepada seluruh peserta didik yang telah meraih capaian terbaik di tingkat kota, provinsi hingga nasional di tahun 2022.(ul)