![]() |
Kabid Pembinaan SD Dikbud Padang Pariaman Asmi,S.Pd,MM serahkan berita acara Sertijab Kepsek SDN 18 Nan Sabaris kepada Marjongki,M.Pd, Rabu 8 Februari 2023 (foto.dok.jong) |
Nan Sabaris - Maju dan mundurnya dalam peningkatan mutu pada satuan pendidikan, memang dibutuhkan kemampuan seorang Kepala Sekolah untuk melakukan terobosan inovasi. Kepala Sekolah harus bergerak dengan program kerja yang terstruktur dan terukur di Sekolah tersebut.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Padang Pariaman diwakili Kabid Pembinaan SD Asmi, S.Pd, MM dalam sambutannya pada acara serah terima jabatan (Sertijab) Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 18 Nan Sabaris dari pejabat lama Ali Kadir, S.Pd kepada pejabat baru Marjongki,M.Pd di SDN 18 ,Rabu (8/02/23).
Kata Asmi, dalam mengelola sekolah, memang dibutuhkan kemampuan memenej orang dan mengamankan asset. Buatlah inovasi dan program untuk berkemajuan. Gerakan tenaga pendidikan secara santun, sentuhlah anak didik dengan ramah anak yang menyejukan.
"Lakukan koordinasi dan kerjasama dengan Komite, tokoh masyarakat, walikorong dan wali nagari. Terutama wali murid dan masyarakat yang berada dilingkungan sekolah. Jangan bikin gaduh dengan masyarakat, apalagi sama pemilik tanah" tegas Kabid Asmi mengingatkan.
Kita berharap kepada Kepsek yang baru, kata Asmi, agar bergerak cepat melakukan perubahan demi kemajuan pendidikan. Apalagi, Marjongki sebagai pejabat Kepsek baru, yang sangat aktif bergerak sebagai Ketua KKG Kabupaten selama ini, akan dapat melakukan terobosan di SD 18 Nan Sabaris.
Sebelumnya, Ali Kadir sebagai Kepsek yang lama menyampaikan mohon maaf kepada teman-temannya tenaga pendidik dan tenaga kependidikan atas pergaulan selama ini.
Ia mengakui belum seberapa program kerja yang terlaksana. Semoga ditangan dingin Kepsek yang baru, kian maju dan berkembang sekolah ini
"Setidaknya, ada rencana akan membangun Mushalla oleh Kepsek yang baru. Semoga dapat terealisasi niat baik ini" harap Ali Kadir dengan suara agak serak.
Sedangkan, Marjongki sebagai Kepsek baru, meminta dukungan dari semua elemen yang ada di Sekolah yang dipimpimnya.
"Tanpa dukungan dan kerjasama dari teman-teman majelis guru dan komite sekolah, tentu tak bisa terlaksana dengan baik. Juga dukungan dan bimbingan dari Dinas Dikbud dan Pengawas Sekolah" harap Marjongki.
Disamping itu, terimalah kami sebagai anggota MK2S Nan Sabaris. Semoga niat baik kita dalam mengemban amanah ini, sesuai dengan regulasi yang ada. Juga kita dalam mengemban amanah ini mendapat ridho dari Allah, ucap Marjongki yang sebelumnya guru agama di SDN 06 pada Kecamatan yang sama.(saco).