Target Medali Emas SEA Games 2023, Timnas Indonesia Fokus Lolos Fase Grup -->

Iklan Atas

Target Medali Emas SEA Games 2023, Timnas Indonesia Fokus Lolos Fase Grup

Kamis, 06 April 2023

 

Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri.




Jakarta- Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, menyatakan target emas adalah tujuan utama dalam SEA Games 2023 di Kamboja. Namun, langkah awal Garuda Muda -julukan Timnas Indonesia- harus lolos dari fase grup lebih dahulu.


Hokky Caraka dan kolega tergabung di Grup A bersama dengan Kamboja, Filipina, Timor Leste, dan Myanmar. Timnas Indonesia U-22 memang lebih diunggulkan dalam grup itu, tetapi tidak mau besar kepala, sebagaimana dikutip iNews.id.


Indra Sjafri mengatakan lawan-lawan di Grup A pastinya akan menyulitkan tim asuhannya dalam laga nanti. Oleh karena itu, timnya tidak akan memandang sebelah mata demi lolos dari fase grup SEA Games 2023. “Saya dan manajer membuat suatu target yang bertahap. Terpenting lolos dari grup dahulu,” kata Indra Sjafri di Jakarta, Kamis (6/4/2023).


Pria yang juga menjabat Direktur Teknik PSSI itu mengatakan Timnas Indonesia U-22 harus siap dan fokus menatap laga demi laga pada fase grup. Tujuannya agar raihan maksimal bisa diperoleh timnya.


Indra Sjafri mengatakan Timnas Indonesia U-22 saat ini sedang ditempa dalam pemusatan latihan (TC) dan dalam waktu dekat laga uji coba. Program persiapan itu untuk membentuk kekuatan tim yang siap bersaing pada SEA Games 2023.


“Siapapun itu lawan di grup, kami tetap waspada dan fokus. Tentu mulai dari sekarang sudah harus mempersiapkan. Bagaimana cara-cara merespons keempat lawan itu,” ujarnya.(*)