TP PKK Agam Anjangsana ke Rumah Anak Penderita Stunting -->

Iklan Atas

TP PKK Agam Anjangsana ke Rumah Anak Penderita Stunting

Jumat, 14 April 2023
.


Canduang – Ketua TP PKK Agam Ny Yenni Andri Warman anjangsana secara maraton ke sejumlah rumah anak penderita stunting di sejumlah kecamatan di Kabupaten Agam.


Anjangsana dilaksanakan selama 3 hari mulai dari Rabu 12 – 14 April 2023 dan sudah mendatangi 12 Kecamatan di Kabupaten Agam.


Ketua TP PKK Agam Ny Yenni menyebutkan, tujuan anjangsana itu, untuk mendata, mengidentifikasi dan memonitoring agar Balita di Kabupaten Agam bebas dari stunting, salah satunya dengan pemberian asupan gizi yang cukup. 


“Besok,kita akan lanjut ke Kecamatan Lubuk Basung, Tanjung Mutiara, Ampek Nagari dan Palembayan,” jelasnya.


Ny Yenni juga menyerahkan sembako dan kebutuhan bagi anak penderita stunting untuk membantu keluarga dalam memenuhi kebutuhan gizi pada anaknya.


“Ini program PKK dalam bulan Ramadan. Kita bersama PKK kecamatan mengunjungi 1 rumah yang memiliki anak penderita stunting yang ada di 16 kecamatan Kabupaten Agam ini,” ucapnya.


Ny Yenni berharap, dengan kegiatan ini bisa membantu keluarga dan masyarakat dalam pencegahan stunting di Kabupaten Agam.(yanto)