Waterboom The Unique Park Muaro Kalaban, Sejarah Pemandian yang Cocok Dikunjungi Wisatawan -->

Iklan Atas

Waterboom The Unique Park Muaro Kalaban, Sejarah Pemandian yang Cocok Dikunjungi Wisatawan

Kamis, 20 April 2023
.


Sawahlunto, fajarsumbar.com - Waterboom Sawahlunto merupakan salah satu wisata air pertama di Sumatera Barat dengan luas area lebih kurang 7 hektare yang diresmikan pada 1 Desember 2006 lalu. 


Kolam pemandian yang memiliki nilai sejarah sebagai tempat pemandian pejabat dan putra-putri Belanda dengan keunikan topografi dan alam perbukitan yang asri mampu memberikan kenyamanan yang lebih bagi pengunjung. 


Memiliki 8 kolam dan 11 siding bagi anak-anak dan dewasa. Waterboom mampu membangkitkan adrenalin pengunjung untuk berseluncur diantara perbukitan. 


Waterboom ini terletak di jalan lintas Sumatera, Desa Muaro Kalaban, Kecamatan Silungkang, Kota Sawahlunto. Jam operasional, Senin - Minggu 09.30-16.30 wib. 


Harga tiket masuk, Senin - Jum'at Rp15.000 per orang. Sabtu - Minggu atau hari libur Rp20.000 per orang. Tiket berlaku untuk untuk usia 3 tahun ke atas. 


Pelaksana Tugas (Plt) Direktur PT Wahana Wisata Sawahlunto (WWS), Afridarman kepada fajarsumbar.com mengatakan, pihaknya telah melakukan pembenahan Waterboom The Unique Park Muaro Kalaban untuk menyambut para wisatawan saat liburan lebaran Idul Fitri 1444 H nanti. 


"Ya, kami telah mempersiapkan waterboom the unique park untuk sambut para wisatawan saat libur lebaran nanti. Kami ingin, pemandian bersejarah ini kembali menggeliat seperti sediakala," tuturnya, Kamis (20/4/2023). 


Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kota Sawahlunto Adri Yusman menyampaikan, seluruh destinasi wisata di Kota Sawahlunto telah disiapkan dengan sebaik-baiknya untuk kenyamanan wisatawan datang ke Sawahlunto. 


"Semua objek wisata, semua destinasi wajib menerapkan CHSE (Cleaner, Health, Safety dan Environment) atau Kebersihannya, Kesehatannya, Keamanannya dan Lingkungannya sesuai yang diterapkan oleh Kementerian Pariwisata," imbuhnya, Jum'at (14/4/2023) lalu. (ton)