Calon Jemaah Haji Padang Panjanng Tes Kebugaran -->

Iklan Atas

Calon Jemaah Haji Padang Panjanng Tes Kebugaran

Kamis, 04 Mei 2023

 

Tes kesehatan calon Jemaah haji Padang Panjang.


Padang Panjang, fajarsumbar.com - Sebanyak 55 Calon Jemaah Haji (CJH) Kota Padang Panjang gelombang kedua melakukan pengukuran tes kebugaran kesehatan di GOR Bancah Laweh, Rabu (3/5).


Pengukuran ini merupakan syarat untuk memenuhi istita'ah keberangkatan CJH didampingi tenaga kesehatan haji kloter yang langsung direkrut Kementerian Kesehatan sebanyak dua orang.


Subkor Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan (Dinkes), Yulia Desmon, SKM, M.Cio menjelaskan tes kebugaran ini diikuti 50 CJH yang pelunasan tahun ini, empat orang gelombang satu dan satu CJH dari Kabupaten Tanah Datar yang ikut melakukan tes kebugaran di Padang Panjang.


"Pemeriksaan ini di antaranya kita memeriksa tekanan darah, lalu pemeriksaan riwayat-riwayat penyakit sebelumnya. Jika dinyatakan layak untuk mengikuti kebugaran, maka dilanjutkan dengan peregangan otot," ujarnya.


Usai melaksanakan peregangan otot, CJH melakukan jalan cepat bagi yang mampu sejauh 1.600 meter atau 12 kali putaran GOR Bancah Laweh. Dilanjutkan penyuluhan kesehatan oleh dua tenaga kesehatan haji kloter.


"Tahapan terakhir sebelum keberangkatan yaitu melakukan vaksin meningitis. Ini akan dilakukan Kamis, 4/5) di Puskesmas Gunung. Kami imbau CJH yang belum untuk datang melakukan vaksin meningitis," katanya.


Keberangkatan CJH kloter pertama Padang Panjang diperkirakan tanggal 22-25 Mei mendatang. (syam)