![]() |
. |
Sijunjung - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sijunjung, H. Syofian Hendri, S. Pd.I, MM membuka secara resmi kejuaraan Sepak Takraw PSTI CUP 1 Quadran Putra dan Putri kategori umum antar nagari se Kabupaten Sijunjung yang dilaksanakan di Lapangan Gor Sibinuang Sakti Muaro Sijunjung pada Kamis 20 Juli 2023
Kegiatan yang dilaksanakan oleh Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Kabupaten Sijunjung bersama Dinas Parpora dan KONI Kabupaten Sijunjung ini ikut dihadiri Kepala Dinas Parpora, Afrineldi, SH diwakili Kabid Pemuda dan Olahraga, Indrawadi beserta jajaran, Ketua KONI Sijunjung, Rusdianto beserta pengurus dan pengurus Cabor PSTI beserta anggota lainnya
Dalam sambutannya, Wakil Ketua DPRD Syofian Hendri mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta Kejuaraan Sepak Takraw PSTI CUP I di GOR Sibinuang Sakti Muaro Sijunjung
“Kita patut gembira dengan dilaksanakannya Kejuaraan ini, selain sebagai tempat menyalurkan hobi kegiatan ini juga dapat digunakan sebagai ajang silaturahmi, memperkokoh persatuan, persaudaraan dan kebersamaan kita sebagai bangsa. Dengan semangat itu marilah kita berkarya dan berjuang lebih keras lagi, untuk menjadi masyarakat yang maju dan berprestasi termasuk dalam bidang olahraga,”ujar Syofian Hendri yang juga merupakan Ketua PSTI Kabupaten Sijunjung
Ia menambahkan bahwa kejuaraan ini, selain sebagai wahana untuk menyiapkan bibit-bibit atau atlit sepak takraw, di harapkan pula dapat dijadikan sebagai ajang untuk lebih memantapkan kemampuan para atlet sepak takraw dalam mengukur tingkat kemampuan yang dimiliki, dalam rangka mempersiapkan atlet-atlet yang matang dan tangguh yang nantinya dapat mewakili Kabupaten Sijunjung pada event-event di tingkat Provinsi maupun Nasional
“Dengan adanya kejuaraan ini secara tidak langsung merupakan upaya kita bersama dalam mengembangkan olahraga sepak takraw di Kabupaten Sijunjung, dan kedepan hendaknya para atlet yang mengikuti Kejuaraan ini dapat terus dibina dan dikembangkan untuk mengikuti kejuaraan pada ajang yang lebih besar lagi,”harapnya. (*)