![]() |
Bupati Way Kanan, Adipati |
Way Kanan - Bupati Way Kanan, Adipati, menekankan pentingnya penyelarasan program pembangunan antara tingkat kampung dan kabupaten. Pernyataan tersebut disampaikan saat membuka acara pembekalan manajemen pemerintah kampung bagi calon kepala kampung terpilih hasil Pemilihan Kepala Kampung Serentak 2023. Acara ini dilangsungkan di Gedung Pusiban Pemkab Way Kanan pada Selasa (04/07/2023).
Adipati menegaskan bahwa dalam penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Kampung selama 6 tahun, kepala kampung harus mempedomani program perencanaan yang telah ditetapkan di tingkat daerah. Hal ini mencakup visi, misi, dan program unggulan Pemerintah Kabupaten Way Kanan yang tercantum dalam dokumen kebijakan RPJMD Pemerintah Kabupaten Way Kanan Tahun 2021-2026.
Dengan semangat yang tinggi, Bupati Adipati menutup acara tersebut dengan mengingatkan bahwa pelaksanaan tugas dan fungsi kepala kampung harus sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku serta memenuhi harapan masyarakat.
Pemerintah Kabupaten Way Kanan siap memberikan dukungan dan bimbingan kepada kepala kampung terpilih guna menjalankan tugas dengan baik demi mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan kampung. (Heri)