![]() |
Neymar Jr segera gabung Barcelona pada bursa transfer musim panas 2023. |
Jakarta - Kabar mengenai kepindahan Neymar Jr dari Paris Saint-Germain (PSG) menuju Barcelona telah resmi dikonfirmasi oleh presiden Barcelona, Joan Laporta. Berdasarkan laporan dari Bleacher Football yang mengutip informasi dari L’Equipe, Neymar Jr telah meminta manajemen PSG untuk mempersilahkan dirinya hengkang pada bursa transfer musim panas 2023.
"Pada musim panas 2023, Neymar telah menyatakan kepada PSG keinginannya untuk pergi," demikian bunyi laporan Bleacher Football, merujuk pada sumber dari media Prancis, L’Equipe.
Situasi ini kini menjadi peluang bagi Barcelona, terutama setelah mereka berada di ambang kehilangan Ousmane Dembele, pemain sayap unggulan mereka. Kepergian Dembele ke PSG dalam waktu dekat memicu respons cepat dari manajemen Barcelona dalam mencari pengganti yang sepadan.
"Dari berbagai kesepakatan yang mungkin, saya berpikir bahwa mengamankan Neymar akan menjadi salah satu yang terwujud," ujar Joan Laporta yang dikutip dari Barca Universal.
Namun, pernyataan Joan Laporta ini tampaknya berbeda pandangan dengan pelatih Barcelona, Xavi Hernandez. Pelatih asal Spanyol tersebut dilaporkan tidak begitu berminat untuk mendatangkan Neymar Jr kembali ke Camp Nou.
Xavi Hernandez justru lebih tertarik untuk merekrut pemain Manchester City, Bernardo Silva, pada bursa transfer musim panas 2023. Ketertarikan ini terbuka secara umum dan sudah menjadi perbincangan di kalangan pengamat sepak bola.
Namun, kesulitan tampaknya muncul dalam upaya merekrut Bernardo Silva dari Manchester City. Hal ini karena Manchester City baru saja ditinggalkan oleh pemain sayap mereka, Riyad Mahrez.
Dengan demikian, ada kemungkinan bahwa Barcelona akhirnya akan menjalin kembali hubungan dengan Neymar Jr. Sebelumnya, Neymar Jr telah membela Barcelona selama empat tahun (2013-2017), mencatatkan 105 gol dan 76 assist dari total 186 pertandingan yang dijalani. (des)