Subuh Mubarak UNP, Memetik Keteladanan Nabi Muhammad -->

Iklan Atas

Subuh Mubarak UNP, Memetik Keteladanan Nabi Muhammad

Jumat, 29 September 2023

 

.

Padang, fajarsumbar.com - Kita perlu merenungi kembali akhlak dan perilaku kita selama ini serta apakah akhlak dan perilaku kita sudah meneladani dan mencontoh akhlak rasulullah.

Demikian disampaikan oleh Rektor Universitas Negeri Padang yang diwakili oleh Wakil Rektor I Dr. Refnaldi, M.Litt. dalam sambutannya pada kegiatan Subuh Mubarak yang dilaksanakan secara luring pada Jumat (29/9/2023) di Masjid Raya Al-Azhar Kampus UNP Air Tawar Padang dan secara daring melalui zoom meeting.

Kegiatan Subuh Mubarak pada Jumat pagi ini diselenggarakan oleh Fakultas Psikologi dan Kesehatan, Universitas Negeri Padang.

Pada kesempatan itu Wakil Rektor I Dr. Refnaldi, M.Litt.menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ustaz Dr. Junizar Suratman, M.Ag. yang merupakan dosen UIN Imam Bonjol Padang. Kegiatan Subuh Mubarak yang diselenggarakan setiap Jumat pagi dihadiri oleh Rektor, Wakil Rektor, Kepala Lembaga, Kepala Biro, Kepala UPT, Dekan, Wakil Dekan, Ketua Departemen, Koordinator Program Studi, dosen, tenaga kependidikan dan sivitas akademika Universitas Negeri Padang.

Ustaz Dr. Junizar Suratman, M.Ag. dalam ceramahnya dengan topik "Memetik Keteladanan Nabi Muhammad" menyampaikan bahwa setiap manusia dilahirkan dalam keadaan suci dan telah memiliki perjanjian dengan Tuhan serta bersaksi dengan Tuhannya.

Pada kesempatan itu, Ustaz Dr. Junizar Suratman, M.Ag. juga menyampaikan fitrah manusia itu jelas yakni setiap perilaku manusia itu semestinya adalah perilaku ubudiyah, namun terkadang banyak pula perilaku manusia itu yang menyimpang dari perilaku ubudiyah tersebut.

"Akhlak rasulullah baik kepada Allah maupun akhlak rasulullah kepada sesama manusia tentu haruslah menjadi teladan bagi umat Islam dan bahkan juga menjadi teladan bagi manusia," tambah Ustaz Dr. Junizar Suratman, M.Ag.

Kata Ustaz Dr. Junizar Suratman, M.Ag., kita perlu berbuat baik dan melakukan suatu kebaikan hanyalah semata karena Allah dan selalulah hanya mendapatkan ridha Allah dan bukanlah karena faktor manusia.

"Nabi Muhammad diutus oleh Allah menjadi rahmat bagi sekalian umat manusia di dunia dan juga menjadi rahmat bagi sekalian alam," Ustaz Dr. Junizar Suratman, M.Ag. (*)