Luar Biasa ..! Nagari Dalko Jadi Catatan Sejarah Sebagai Tuan Rumah, Jambore Pokdarwis Agam Perdana 2024 Sukses -->

Iklan Atas

Luar Biasa ..! Nagari Dalko Jadi Catatan Sejarah Sebagai Tuan Rumah, Jambore Pokdarwis Agam Perdana 2024 Sukses

Senin, 29 Januari 2024

Ketua Panitia Pelaksana Jambore Pokdarwis Agam Tahun 2024 Rudy Yustria bersama punggawa Panitia lainnya (foto.doc.rudy)


Maninjau - Luar Biasa ..! sambutan warga masyarakat menyediakan fasilitas tenda, karpet dan konsumsi, juga tokoh masyarakat serta pemegang kebijakan di Kabupaten Agam, terselenggaranya Jambore Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Agam tahun 2024. Karena, telah mendorong dan menggerakan ekonomi kreatif di Nagari Dalko, Kecamatan Tanjung Raya sebagai tuan rumah yang berlangsung selama dua hari, 27 -28 Januari 2024. 


Kegiatan Jambore Pokdarwis Agam yang perdana ini diusung Asosiasi Pokdarwis Agam mendapat apresiasi dari Bupati Agam diwakili Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Agam, Dedi Asmar, ketika ia memberikan kata sambutan dan membuka secara resmi, Sabtu 27 Januari 2024.


Dedi Asmar mengatakan, Jambore Pokdarwis Kabupaten Agam ini, merupakan perdana dilaksanakan. Itupun,ia mengakui beberapa hari berselang dilantik menjadi Kepala Disparpora. 


Telah adanya kegiatan Asosiasi Pokdarwis ini, sebut Dedi Asmar, tentu mendapat tugas berat bagi kami untuk  dapat memajukan pada sektor usaha pariwisata dan ekonomi kreatif di Agam.


"Kami sangat mengapresiasi atas terlaksana kegiatan ini dengan upaya dan usaha keras dari jajaran Panitia Pelaksana. Kami bangga program yang dikemas Asosiasi Pokdarwis Agam. Karena, mereka lakukan secara swadaya dengan gotong royong dan berkolaborasi sesama, berjalan sukses" ungkap dia. 


Kedepannya, ia mengajak, mari kita bersama-sama mendukung dengan mensukseskan Tahun Pariwisata Agam 2024. Sehingga ivent Pariwisata semakin banyak menggeliat sebagai ivent tahunan.


"Pokdarwis adalah kelompok ujung tombak agar masyarakat semakin lebih sadar. Juga menyadari pentingnya memajukan pariwisata sebagai pembuka lapangan usaha ekonomi baru. Tanpa mengabaikan sektor usaha ekonomi pertanian, peternakan, perikanan maupun perkebunan" ucap Dedi Asmar. 


Dia juga mengucapkan terimakasih kepada panitia pelaksana, pemerintah nagari dan pemerintah kecamatan bersama masyarakat.


"Semoga usaha dan niat baik ini dapat maju bersama. Sehingga sektor Pariwisata di Agam menjadi primoda andalan untuk ekonomi kreatif," ujarnya.


Ketua Panitia Pelaksana Rudy Yustria kepada Wartawan media ini di Lubuak Basuang, Senin (29/1/2024) mengatakan, beragam dinamika dan tantangan silih berganti untuk mensukseskan Jambore Pokdarwis Kabupaten Agam di Nagari Dalko. Karena, Nagari Dalko yang merupakan hasil pemekaran dari Nagari Induk Tanjung Sani ini, telah melejit kencang dengan memberikan energi positif kepada Kecamatan Tanjung Raya,Agam.


Sektor pariwisata yang berhasil terbangun di Nagari Dalko, sebut Rudy, melalui dukungan Universitas Negeri Padang (UNP). Juga suport energi positif dari pantauan Asosiasi Pokdarwis Kabupaten Agam.


Rudy Yustira pun berkisah ihwal melalui diskusi dan komunikasi yang intensitas antara Pokdarwis Nagari Dalko dengan Asosiasi Pokdarwis Kabupaten Agam. Yang semula dijadwalkan 23 - 24 Desember 2023, terundur 30 - 31 Desember 2023. Lagi-lagi tidak bisa terlaksana, sebab bencana erupsi Gunung Merapi dan banjir bandang di Nagari Bayua.


"Hal demikian, akan terganggu konsentrasi panitia serta menyulitkan koordinasi lintas sektor. Terutama dengan Camat Tanjung Raya Roza Syafdefianti" terang Rudy. 


Kemudian, ucap Rudy, Panitia kembali memperkuat komunikasi dan koordinasi dengan Ketua Pokdarwis Nagari Dalko, Wali Nagari, Camat Tanjung Raya, Pengurus bersama Pembina Asosiasi Pokdarwis Agam dan Asisten I Sekdakab Agam, Rahman. Juga, menemui Sekdakab Edi Busti dan Bupati Andri Warman.


Rudy menuturkan, alhamdulillah Jambore Pokdarwis Agam perdana tahun 2024 telah terlaksana selama dua hari dengan baik, lancar dan sukses.


"Kedepannya, akan kita laksanakan evaluasi kegiatan Jambore Pokdswis ini. Itupun dijadikan masukan kepada Pengurus Asosiasi Pokdarwis Kabupaten Agam. Yang terpenting kita lakukan koordinasi dan konsultasi kepada Dinas Parpora Agam. Sehingga program kegiatan berjalan baik. Dan, ekonomi kreatif pun terus menggeliat nantinya" ulas Rudy.


Kegiatan ini, juga dihadiri Ketua Asosisiasi Pokdarwis Kabupaten Agam, Haji Jakfar, Akademisi sekaligus Pemerhati Pariwisata Sumbar, Muhammad Abdi.


Kepala Disdikbud diwakili Sekretaris dan Kabid Pembinaan SMP, Kabid Holtikultura Dinas Pertanian Serli Mustika M. Si, Camat Tanjung Raya, Roza Syafdefianti, Kapolsek Tanjung Raya, Iptu Muzakar, Danramil 05 Tanjung Raya, Kapten Infantri Chairul melalui jajarannya.


Peserta Jambore Pokdarwis Agam Tahun 2024 yang diikuti berjumlah 37 orang dari 15 Pokdarwis, dan dari 6 orang anggota Pokdarwis Kayu Kubu, Panaroma Kota Bukittinggi.


Jambore Pokdarwis ini, kata Rudy, selain memperkuat tali silahturahmi kelompok sadar wisata di Agam dan Kota Bukittinggi, juga meningkatkan ikatan kerjasama kunjungan wisatawan nantinya.


Dia mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah serius membangkitkan potensi dan destinasi wisata. Yakni suksesnya Jambore Pokdarwis Kabupaten Agam pertama di 2024 ini.Terutama Pemerintah Kabupaten Agam melalui Kepala Disparpora, Camat Tanjung Raya, Roza Syafdefianti, Pemerintah Nagari, Ninik Mamak, Bundo Kanduang, Parik Paga Nagari, Pokdarwis dan masyarakat Dalko terkhusus tuan rumah mssyarakat Jorong Dama Gadang. 


Kemudian, jajaran TNI AD Komandan Tekbek 1/2A Bukittinggi, sejumlah SD, Dinas Sosial Agam dan PMI Agam. Kesemua mereka, siapsedia meminjamkan tenda peserta dan tenda serba guna. Ibu-ibu yang membantu penyediaan konsumsi dan meminjamkan terpal dan karpet.(saco).